Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Eksklusif: Impian Andrej Kramaric di Bundesliga, Main bareng Thomas Mueller

KOMPAS.com – Penyerang Hoffenheim, Andrej Kramaric, menginginkan sekali untuk bermain bersama Thomas Mueller di Bundesliga.

Kompas.com mendapatkan kesempatan untuk melakukan wawancara ekslusif dengan Andrej Kramaric bersama sejumlah media pilihan yang diwadahi Bundesliga pada Rabu (2/11/2022) malam WIB.

Dalam kesempatan itu, Kompas.com bertanya kepada Andrej Kramaric mengenai satu pemain dari Bundesliga yang bakal dia pilih seandainya memiliki kesempatan untuk bermain bersama.

Andrej Kramaric tampak tersenyum ketika mendapatkan pertanyaan itu. Ia pun menjawab bahwa Thomas Mueller bakal menjadi pilihannya.

Pemain berkebangsaan Kroasia itu mengatakan bahwa Thomas Mueller adalah sosok pemain idolanya.

“Tentu, saya bakal memilih Thomas Mueller,” kata Andrej Kramaric seraya menebarkan senyumnya.

“Saya tidak tahu kenapa, tetapi saya sangat menyukainya. Thomas Mueller adalah pemain yang sangat cerdas,” ucap Kramaric namanya yang masuk dalam daftar skuad sementara Kroasia untuk Piala Dunia 2022.

“Mungkin dia memang bukan pemain yang cepat atau kuat. Namun, saya pikir dia adalah tipe pemain yang mempunyai kecerdasan tinggi di Bundesliga,” kata dia.

Andrej Kramaric menjelaskan lebih lanjut kenapa Thomas Mueller begitu awet menjadi andalan di lini depan Bayern Muenchen.

“Itu menjadi salah satu alasan mengapa dia bisa bertahan lama bermain di Bayern Muenchen,” ucap dia.

“Dia (Thomas Mueller) adalah salah satu pemain terbaik dalam sejarah klub,” kata eks pemain Leicester City itu.

“Saya sangat menghormatinya. Jujur saja, saya sangat menyukainya, baik itu sebagai pemain maupun secara pribadi,” katanya menambahkan.

Adapun Andrej Kramaric mempunyai performa cukup bagus selama membela Hoffenheim di semua kompetisi.

Berdasarkan catatan Transfermarkt, Andrej Kramaric secara keseluruhan sudah membukukan 106 gol dan 49 assist selama berkostum Hoffenheim.

Sementara itu, Andrej Kramaric kini tengah berupaya untuk menambah pundi-pundi golnya  bersama Hoffenheim pada musim 2022-2023.

Sejauh ini, Andrej Kramaric sudah mencatatkan tiga gol dan dua assist dari 12 penampilan bersama Hoffenheim di lintas ajang.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/04/21400088/eksklusif--impian-andrej-kramaric-di-bundesliga-main-bareng-thomas-mueller

Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke