Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Viktoria Plzen Vs Barcelona, Masih Ada Uang yang Dipertaruhkan

KOMPAS.com - Viktoria Plzen dan Barcelona sudah tidak memiliki peluang lolos ke 16 besar Liga Champions 2022-2023.

Kendati tak memiliki peluang lolos, kedua tim layak memberikan permainan terbaik kala bertanding pada matchday terakhir Grup C, Rabu (2/11/2022) dini hari WIB.

Laga Viktoria Plzen vs Barcelona dalam matchday terakhir fase grup Liga Champions 2022-2023 bakal digelar di Stadion Mesta Plzne, Ceko.

Viktoria Plzen dan Barcelona layak memberikan permainan terbaik karena pertandingan tersebut masih akan mempertaruhkan uang senilai 2,8 juta euro (Rp 43,4 miliar).

Berdasarkan laporan SPORT, uang senilai Rp 43,4 miliar itu akan diberikan kepada tim yang meraih kemenangan.

Nominal tersebut sudah menjadi standar hadiah yang diberikan oleh UEFA kepada para pemenang di fase grup Liga Champions.

Adapun tim yang menelan hasil imbang atau kekalahan tetap akan mendapat pemasukan, yakni senilai 930.000 euro (Rp 14,4 miliar).

Apabila melihat dari riwayat penampilan, Barcelona lebih layak diunggulkan untuk memetik kemenangan dan membawa pulang uang senilai Rp 43,4 miliar.

Pasalnya, Barcelona punya pengalaman memetik kemenangan besar atas Viktoria Plzen.

Blaugrana, julukan Barcelona, menang 5-1 ketika melawan Viktoria Plzen pada matchday pertama fase grup Liga Champions, awal September lalu.

Selain itu, Barcelona memiliki catatan lebih baik ketimbang Viktoria Plzen yang selalu menelan kekalahan pada fase grup Liga Champions 2022-2023.

Ketika Viktoria Plzen selalu menelan kekalahan, Barcelona mencatatkan satu kemenangan dan satu hasil imbang.

Barcelona Tak Dapat 9,6 Juta Euro

Barcelona patut bersyukur ketika nanti berhasil membawa pulang Rp 43,4 miliar dari laga terakhir fase grup kontra Viktoria Plzen.

Pemasukan tersebut setidaknya bisa mengobati kegagalan Barcelona dalam menembus 16 besar Liga Champions 2022-2023.

Kegagalan tersebut membuat Barcelona kehilangan peluang memperoleh pemasukan sebesar Rp 9,6 juta euro (Rp 149 miliar).

Itu merupakan nominal yang diberikan UEFA kepada setiap tim yang lolos ke 16 besar Liga Champions.

Barcelona dipastikan gagal melaju ke 16 besar Liga Champions 2022-2023 setelah finis di peringkat ketiga klasemen Grup C.

Mereka berada di bawah Bayern Muenchen dan Inter Milan yang berhak lolos ke 16 besar seusai memastikan status juara dan runner-up grup.

Barcelona hanya mampu unggul atas Viktoria Plzen yang berada di dasar klasemen dengan catatan nirpoin.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/01/21221548/viktoria-plzen-vs-barcelona-masih-ada-uang-yang-dipertaruhkan

Terkini Lainnya

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke