Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man United vs West Ham, Ten Hag: De Gea adalah Kiper yang Hebat

KOMPAS.com - Performa impresif kiper Manchester United, David De Gea pada pertandingan terakhir Man United melawan West Ham mendapat pujian dari berbagai pihak, termasuk bagi pelatih United, Erik ten Hag.

Ten Hag mengatakan bahwa De Gea adalah seorang kiper dengan kemampuan menjaga gawang yang menakjubkan, serta kemampuan mengoper bola yang tak kalah bagusnya.

Penampilan gemilang De Gea membawa Man United menang atas West Ham dengan skor 1-0 pada laga pekan ke-14 Liga Inggris di Old Trafford, Manchester pada Minggu (30/10/2022) malam WIB.

Gol tunggal Setan Merah, julukan Man United datang pada menit ke-38 lewat sundulan Marcus Rashford, yang juga menjadi gol ke-100 Rashford bersama klub.

Selain gol yang dicetak Rashford, permainan De Gea di bawah mistar gawang United membuat frustasi para penyerang West Ham, dan memastikan United menang tanpa kebobolan satu gol pun pada pertandingan ini.

Erik ten Hag tidak menahan diri untuk memberikan pujian setinggi-tingginya pada kiper asal Spanyol tersebut, mengatakan bahwa De Gea telah melaksanakan tugasnya dengan sempurna.

Walaupun banyak kritikan mengenai permainan De Gea melakukan build-up serangan menggunakan kakinya, itu tak menjadi masalah untuk ten Hag lantaran menurutnya tugas utama seorang kiper adalah menjaga gawang agar tidak kebobolan.

"Semua orang punya opini masing-masing, tapi bagi saya, hal utama yang harus dilakukan oleh kiper adalah menjaga gawang dan tidak kebobolan gol," ujar ten Hag dikutip dari BBC.

"Dalam hal itu (menjaga gawang), dia (De Gea) luar biasa," kata pelatih asal Belanda tersebut.

Jelang akhir pertandingan, De Gea berhasil mementahkan peluang emas West Ham yang berasal dari Michail Antonio, Kurt Zouma, dan Declan Rice.

Mengenai kemampuan operan De Gea, mantan pelatih Ajax Amsterdam tersebut juga mengatakan bahwa penjaga gawangnya tersebut punya keahlian yang tidak bisa dianggap remeh.

"Tapi dengan kakinya ia (De Gea) juga mempunyai kapasitas. Tidak hanya dari kiper namun para pemain di depan apakah memberi opsi operan yang bagus."

"Saya yakin ia (De Gea) bisa melakukannya. Pertandingan sejauh ini telah membuktikannya," kata ten Hag.

Sayangnya, kemampuan De Gea dinilai tidak cukup untuk bisa menjaga gawang timnas Spanyol bagi pelatih timnas, Luis Enrique.

Enrique telah mengeluarkan daftar 55 kandidat pemain yang akan masuk ke tim Spanyol untuk Piala Dunia 2022, dan dari nama-nama tersebut tak ada kiper berusia 31 tahun itu.

Kiper Brentford, David Raya, Kepa Arrizabalaga dari Chelsea, Robert Sanchez dari Brentford, Unai Simon dari Athletic Bilbao, and David Sori dari Getafe jadi pilihan Enrique untuk kandidat penjaga gawang yang akan ia bawa ke Qatar nanti.

https://bola.kompas.com/read/2022/10/31/12400038/man-united-vs-west-ham-ten-hag--de-gea-adalah-kiper-yang-hebat

Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke