Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ten Hag Ingin Man United Rekrut Pemain dari Ajax Lagi

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United Erik ten Hag dikabarkan tertarik merekrut bintang muda Ajax Amsterdam, Brian Brobbey.

Menurut media Spanyol, Fichajes, Ten Hag ingin menambah stok pemain nomor 9 lagi pada bursa transfer Januari 2023.

Nama Brian Brobbey kemudian disebut sebagai pemain yang profilnya disukai pelatih Ten Hag.

Dia kuat secara fisik, bisa menguasai bola, dan bermain sebagai target man dalam serangan.

Brobbey sendiri merupakan penyerang jebolan akademi Ajax Amsterdam.

Pada Juli 2021, dia dilepas secara bebas transfer ke kubu Bundesliga, RB Leipzig, tetapi kembali ke Ajax sebagai pinjaman saat musim dingin 2022.

Ajax kemudian memutuskan untuk memberikan kontrak permanen untuk Brobbey pada musim panas ini.

Setan Merah juga dilaporkan ingin mengontrak Brobbey  musim panas ini. Ten Hag bahkan dikabarkan telah menghubungi bomber berusia 20 tahun.

Akan tetapi, Brobbey pada akhirnya memutuskan untuk kembali ke Ajax.

Pemain kelahiran Amsterdam itu terikat dengan kontrak berdurasi lima tahun di Johan Cruijff Arena.

Artinya, Man United berpotensi harus mengeluarkan dana yang tinggi jika ingin menebus Brobbey musim dingin nanti.

Peluang Setan Merah untuk merekrut Brobbey sendiri belum tertutup. Apalagi, sang pemain telah mengatakan bahwa MU adalah klub impiannya.

"Klub impian? Manchester United. Erik mengirimi saya pesan, ya, untuk memberi selamat kepada saya, dan untuk memberi tahu saya bahwa dia ingin saya di Manchester United," kata Brobbey beberapa waktu lalu, dilansir dari ESPN.

"Namun, saya belum selesai di Ajax, saya ingin menunjukkan sesuatu di sini lebih dulu," tuturnya.

Brobbey menunjukkan performa yang cukup impresif pada awal musim ini. Dia mencatatkan tiga gol dan dua assist dari tujuh laga Eredivisie 2022-2023.

Sebelumnya, Ten Hag telah memboyong dua pemain yang menjadi anak asuhnya di Ajax, yakni Lisandro Martinez dan Antony.

Sementara itu, Setan Merah masih memiliki Marcus Rashford, Anthony Martial, dan Cristiano Ronaldo yang bisa bermain sebagai nomor 9.

Namun, terkait Ronaldo, masa depan sang megabintang masih menjadi tanda tanya walau musim panas ini batal pindah.

Ronaldo memang santer dikabarkan ingin hengkang dari Old Trafford pada bursa transfer musim panas 2022.

CR7 kini juga telah memasuki periode akhir dalam kontraknya di Man United. Jika tak ingin kehilangan Ronaldo secara gratis, MU harus melepasnya pada Januari 2023.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/19/17200038/ten-hag-ingin-man-united-rekrut-pemain-dari-ajax-lagi

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke