Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Vs Curacao, Jadwal Kedatangan Elkan Baggott dkk ke Tanah Air

KOMPAS.com - Elkan Baggott dan lima pemain lain yang berkarier di luar negeri dipanggil Shin Tae-yong ke timnas Indonesia untuk laga FIFA Matchday melawan Curacao. Kapan mereka tiba di Tanah Air?

Timnas Indonesia akan menghadapi Curacao pada FIFA Matchday edisi September. Laga Indonesia vs Curacao bakal digelar dua kali.

Pertandingan pertama dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (24/9/2022).

Kemudian, laga kedua timnas Indonesia vs Curacao akan diselenggarakan di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (27/9/2022).

Indonesia bisa mendapat tambahan poin signinifikan apabila bisa mengalahakan Curacao pada FIFA Matchday.

Pasalnya, secara ranking FIFA, Curacao (peringkat ke-84) lebih tinggi dibanding Indonesia (155).

Dikutip dari Football Ranking, Indonesia akan mendapatkan tambahan 14,82 poin jika menang dalam dua laga kontra Curacao.

Untuk pertandingan menghadapi Curacao, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong sudah memanggil 23 pemain.

Dari 23 nama yang dipanggil, enam di antaranya merupakan pemain abroad atau yang berkarier di luar negeri.

Mereka adalah Elkan Baggott (Gillingham FC),  Egy Maulana Vikri (FC Vion Zlate Moravce), Witan Sulaeman (AS Trencin), Asnawi Mangkualam Bahar (Ansan Greeners), Saddil Ramdani (Sabah FC), dan Pratama Arhan (Tokyo Verdy).

Berdasarkan keterangan dari Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, keenamnya akan tiba di Tanah Air pada 19 September 2022.

Tiket penerbangan menuju ke Indonesia pun sudah dibelikan untuk Elkan Baggott dkk.

"Tanggal 19 (September) sudah datang (ke Indonesia)," ucap Indra Sjafri kepada BolaSport.com, Sabtu (17/9/2022).

"Sudah ada jadwal penerbangannya," sambung mantan pelatih timnas U19 Indonesia itu.

Timnas Indonesia bakal memulai persiapan tim pada 19 September mendatang di Bandung, Jawa Barat. (Abdul Rahman).

https://bola.kompas.com/read/2022/09/17/19200008/indonesia-vs-curacao-jadwal-kedatangan-elkan-baggott-dkk-ke-tanah-air

Terkini Lainnya

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke