Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persija Vs Madura United: Warisan Ismed Sofyan untuk Macan Kemayoran

Berdasarkan unggahan tersebut, Ismed menulis bahwa dirinya tidak lagi menjadi bagian dari Persija sejak 11 Agustus 2022.

Kepastian ini sekaligus mengakhiri kebersamaan 21 tahun Ismed Sofyan dan Macan Kemayoran.

Salah satu personel Persija, Riko Simanjuntak, memberikan pesan khusus kepada sang legenda.

Menurutnya, Ismed sudah memberikan banyak hal untuk Macan Kemayoran.

"Dedikasi beliau terhadap tim tidak dapat digambarkan dengan kata-kata. Dia memberikan banyak motivasi ke semua pemain muda dan pemain baru seperti saya dulu saat bergabung ke Persija," ucap Riko dilansir dari laman resmi Persija.

Mantan pemain Semen Padang itu berharap bisa menjaga warisan atau peninggalan yang sudah dibangun oleh Ismed di tim Macan Kemayoran.

"Beliau meninggalkan suatu keharmonisan tim, hal itu harus kami tetap jaga. Semoga pilihan yang diambil ini merupakan pilihan yang terbaik untuknya," tutur Riko.

Sementara itu, Thomas Doll selaku pelatih Persija juga memberikan pesan kepada pemain yang membawa Macan Kemayoran juara Liga 2018 itu.

Selama melatih Persija, Thomas Doll memang belum pernah bekerja sama dengan Ismed. Meski begitu, dia tahu betul bahwa Ismed adalah sosok legenda bagi Macan Kemayoran.

Eks pelatih Borussia Dortmund itu pun mengharapkan yang terbaik untuk masa depan sang legenda.

"Saya dengar dari klub bahwa Persija dan Ismed sepakat untuk mengakhiri kerja samanya," ujar Thomas Doll.

"Saya tahu dia memberikan banyak hal untuk tim ini. Saya mengharapkan yang terbaik kedepannya untuknya. Bagi saya, dia legenda Persija," tuturnya.

Ismed akan mendapatkan kado perpisahan pada laga Persija vs Madura United di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (17/9/2022) malam WIB.

The Jak Mania, suporter Persija, akan melakukan perayaan untuk melepas kepergian sang legenda pada laga melawan Madura United.

Beberapa koreo sudah direncanakan The Jakmania untuk dijadikan momen yang tidak bisa dilupakan oleh pemain yang identik dengan nomor 14 tersebut.

"Tentunya sudah dipersiapkan oleh pengurus The Jakmania. Bentuknya seperti apa lihat nanti," ujar Diky Soemarno, Ketum The Jak Mania.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/17/15500088/persija-vs-madura-united--warisan-ismed-sofyan-untuk-macan-kemayoran

Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke