Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Luput dari Timnas Inggris untuk UEFA Nations League, Sancho Bidik Piala Dunia

KOMPAS.com - Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate merilis daftar 28 pemain yang akan memperkuat The Three Lions di UEFA Nations League melawan Jerman dan Italia. 

Pemain Manchester United Jadon Sancho luput dari daftar pemain timnas Inggris yang dipanggil Gareth Southgate. 

Keputusan Southgate terbilang mengejutkan mengingat Jadon Sancho menunjukkan performa apik bersama Manchester United sejak awal musim ini. 

Jadon Sancho mencetak tiga gol dalam delapan penampilan unuk Man United di Premier League atau Liga Inggris maupun Liga Europa. 

Terkini, Sancho membantu Man United meraih kemenangan 2-0 atas Sheriff pada lanjutan babak penyisihan grup Liga Europa, Kamis (15/9/2022) malam WIB. 

Meski demikian, performa tersebut belum mampu membuat Sancho bersaing dengan para pemain timnas Inggris lainnya. 

Sancho menyayangkan kegagalannya menembus skuad timnas Inggris untuk UEFA Nations League.

Namun, pemain berusia 22 tahun tak menyerah dan bertekad membuktikan kemampuannya agar mengamankan satu tempat di timnas Inggris untuk Piala Dunia Qatar 2022. 

"Itu (Piala Dunia) adalah salah satu targetnya, tetapi sangat disayangkan saya tidak dipanggil," kata Sancho, dilansir dari media Inggris Metro. 

"Saya harus tetap fokus pada diri saya sendiri dan terus bekerja keras minggu demi minggu. Jadi, itulah yang akan saya lakukan," tutur Sancho melanjutkan. 

Timnas Inggris dijadwalkan melawan Jerman dan Italia pada lanjutan fase grup UEFA Nations League pekan depan. 

Berdasarkan jadwal UEFA Nations League, Inggris lebih dulu bertandang ke Italia di Stadion San Siro pada Sabtu (24/9/2022) dini hari WIB. 

Setelah melawan Italia, Inggris dijadwalkan menjamu Jerman di Stadion Wembley, Selasa (27/9/2022) pukul 01.45 WIB. 

Timnas Inggris cuma bermain imbang melawan Italia (0-0) dan Jerman (1-1) pada laga sebelumnya. 

Sementara itu, timnas Inggris mengalami kekalahan dalam dua pertandingan melawan Hongaria dengan skor 0-1 dan 0-4. 

Hasil tersebut membuat Inggris kini menempati dasar klasemen Grup 3 League A UEFA Nations League dengan perolehan dua poin. 

Daftar 28 pemain tim nasional Inggris 

Kiper: Dean Henderson (Nottingham Forest, loan from Manchester United), Nick Pope (Newcastle United), Aaron Ramsdale (Arsenal).

Bek: Trent Alexander-Arnold (Liverpool), Ben Chilwell (Chelsea), Conor Coady (Everton, loan from Wolverhampton Wanderers), Eric Dier (Tottenham Hotspur), Marc Guéhi (Crystal Palace), Reece James (Chelsea), Harry Maguire (Manchester United), Luke Shaw (Manchester United), John Stones (Manchester City), Fikayo Tomori (AC Milan), Kieran Trippier (Newcastle United), Kyle Walker (Manchester City).

Gelandang: Jude Bellingham (Borussia Dortmund), Mason Mount (Chelsea), Kalvin Phillips (Manchester City), Declan Rice (West Ham United), James Ward-Prowse (Southampton).

Penyerang: Tammy Abraham (AS Roma), Jarrod Bowen (West Ham United), Phil Foden (Manchester City), Jack Grealish (Manchester City), Harry Kane (Tottenham Hotspur), Bukayo Saka (Arsenal), Raheem Sterling (Chelsea), Ivan Toney (Brentford).

https://bola.kompas.com/read/2022/09/16/13000098/luput-dari-timnas-inggris-untuk-uefa-nations-league-sancho-bidik-piala-dunia

Terkini Lainnya

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke