Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Viktoria Plzen Vs Inter Milan, Nerazzurri Lemah jika Tak Ada Romelu Lukaku

Inter Milan akan menghadapi Viktoria Plzen dalam lanjutan matchday kedua babak penyisihan Grup C Liga Champions 2022-23.

Pertandingan Viktoria Plzen vs Inter Milan bakal diselenggarakan di Stadion Doosan Arena pada Selasa (13/9/2022).

Menjelang pertandingan kontra Plzen, Inter Milan harus kehilangan striker andalannya, Romelu Lukaku.

Romelu Lukaku diragukan tampil membela Inter Milan saat melakoni duel melawan Viktoria Plzen.

Bomber asal Belgia itu berpotensi absen karena tengah berada dalam meja perawatan seusai mengalami cedera.

Tentunya, kehilangan Romelu Lukaku cukup merugikan bagi Inter. Sebab, sang pemain bisa menjadi andalan di lini depan.

Di lain sisi, Viktoria Plzen merasa diuntungkan dengan cederanya Romelu Lukaku.

Pemain Viktoria Plezen Lukas Kalvach mengungkapkan bahwa performa Inter Milan bakal menurun karena tak ada Lukaku.

Meskipun demikian, Lukas Kalvach juga mewaspadai bomber jangkung Inter Milan, Edin Dzeko, yang berpotensi mengisi kekosongan posisi striker setelah Lukaku cedera.

Lukas Kalvach menjelaskan bahwa Edin Dzeko memiliki insting cemerlang untuk membukukan gol.

“Tentu saja mereka bakal tampak lebih lemah (karena tak ada Lukaku),” ujar Kalvach dilansir dari Football Italia.

“Dia (Lukaku) adalah salah satu pemain terbaik di dunia, Namun, mereka memiliki Dzeko yang tahu cara untuk menjadi berbahaya,” ucap dia.

Lebih lanjut, Lukas Kalvach menuturkan bahwa penyerang dan gelandang menjadi dua sektor yang diwaspadai Inter Milan.

“Para penyerang, baik Edin Dzeko dan Lautaro Martinez,” ujar Lukas Kalvach menjelaskan.

“Akan tetapi, para pemain gelandang juga sangat kuat,” imbuh dia.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/13/13000018/viktoria-plzen-vs-inter-milan-nerazzurri-lemah-jika-tak-ada-romelu-lukaku

Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke