Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bayern Vs Barcelona: Lewandowski Pergi, Die Roten Masih Punya Mueller

MUENCHEN, KOMPAS.com - Bayern Muenchen wajib memaksimalkan Thomas Mueller jika ingin mengalahkan Barcelona pada matchday kedua Liga Champions pekan ini

Pertandingan Bayern vs Barcelona akan dihelat di Allianz Arena, Muenchen, pada Rabu (14/9/2022) dini hari WIB.

Satu nama yang dipastikan akan menjadi sorotan pada laga Bayern vs Barcelona tentu saja adalah Robert Lewandowski.

Lewandowski akan melakoni reuni pertamanya dengan publik Allianz Arena setelah meninggalkan Bayern dan hengkang ke Barcelona awal musim ini.

Publik mungkin akan memprediksi daya gedor Bayern Muenchen akan melemah setelah kehilangan mesin gol sekaliber Lewandowski.

Barcelona kini juga kerap disebut mendapat keuntungan karena bisa mengetahui kekuatan Bayern dari Lewandowski.

Namun, Barcelona tetap harus waspada karena Bayern Muenchen masih memiliki Thomas Mueller.

Selama berseragam Bayern Muenchen, Thomas Mueller tercaat sudah pernah tujuh kali menghadapi Barcelona pada ajang Liga Champions.

Statistik Mueller sangat fantastis karena berhasil mencetak delapan gol dan dua assist dari tujuh laga kontra Barcelona.

Dikutip dari Bundesliga, Mueller adalah pemain yang paling sering menjebol gawang Barcelona dalam sejarah Liga Champions.

Uniknya, Bayern Muenchen selalu berhasil mengalahkan Barcelona jika Mueller mencetak gol.

Publik tentu masih mengingat keberhasilan Bayern Muenchen mempermalukan Barcelona dengan skor telak 8-2 pada perempat final Liga Champions 2019-2020.

Mueller ketika itu tampil impresif dengan torehan dua gol dan satu assist.

Penyerang asal Jerman itu juga menjadi faktor kunci keberhasilan Bayern melibas Barcelona 7-0 (total agregat) pada semifinal Liga Champions 2012-2013.

Mueller saat itu selalu berhasil mencetak gol entah itu di Allianz Area maupun markas Barcelona yang kini sudah berganti nama menjadi Stadion Spotify Camp Nou.

Jika dibandingkan, Lewandowski tercatat baru mencetak empat gol ke gawang Barcelona selama berseragam Bayern Muenchen.

Terkait laga tengah pekan ini, Mueller sendiri mengaku sangat antusias mengadapi Barcelona bukan hanya karena "kepulangan" Lewandowski.

"Kami sangat menantikan pertandingan Bayern vs Barcelona. Selalu menyenangkan bermain melawan Barcelona," kata Mueller dikutip dari BILD.

"Kami antusias bukan hanya karena Lewandowski. Namun, laga Bayern vs Barcelona adalah pertandingan teratas di grup ini," ucap Mueller.

Melihat data statistik, Robert Lewandowski tampak tidak menghadapi kesulitan berarti dalam proses adaptasi dengan Barcelona.

Catatan sembilan gol dan dua assist dari enam laga menjadi bukti ketajaman Lewandowski tidak memudar meski berganti tim.

Kontribusi Lewandowski itu menjadi faktor penting keberhasilan Barcelona mengawali musim dengan catatan tidak terkalahkan.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/12/21000018/bayern-vs-barcelona--lewandowski-pergi-die-roten-masih-punya-mueller

Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke