Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

STY Tangani Timnas Indonesia dan U19: Tugas Berat Menanti, Siap Lelah untuk Merah Putih

Posisi Shin Tae-yong di timnas Indonesia sempat menjadi sorotan panas dari publik sepak bola Tanah Air pada beberapa terakhir.

Pasalnya, Ketum PSSI Mochamad Iriawan dan Komite Exco PSSI memiliki wacana untuk menugaskan Shin Tae-yong hanya di timnas U19 Indonesia.

Shin Tae-yong sempat dinilai keteteran untuk ditugaskan di timnas senior, U19, dan U23.

Oleh karena itu, PSSI membuat wacana tersebut agar STY bisa fokus untuk menangani timnas U19 yang bakal bersaing di Piala Dunia U20 2023.

Namun, wacana PSSI itu memicu banyak kritik dari kalangan suporter hingga pengamat.

Kritik yang datang lantang berbunyi dukungan STY untuk bertahan di timnas senior.

Selain itu, ada pula kritikan yang berbunyi bahwa wacana PSSI disampaikan pada saat waktu yang tak tepat.

Pasalnya, STY bersama timnas Indonesia tengah berjuang di Kualifikasi Piala Asia 2023 yang telah selesai 15 Juni.

Pada Kamis (16/6/2022) malam WIB, timnas Indonesia telah pulang ke Tanah Air setelah dipastikan lolos Piala Asia 2023. Adapun kepulangan skuad Garuda turut disambut oleh PSSI. 

Dalam kesempatan tersebut, Mochamad Iriawan sekaligus memberikan kepastian bahwa STY akan tetap menangani timnas senior.

Keberhasilan STY yang membawa Garuda terbang ke Piala Asia 2023 menjadi salah satu faktor keputusan tersebut.

Namun, Iriawan juga menjelaskan bahwa pelatih asal Korea Selatan juga masih bertugas di timnas U19.

"Demikian kemarin kami diskusikan kembali. Karena hasil luar biasa ya (lolos Piala Asia 2023), jadi senior masih dipegang sama Shin," ucap Iriawan dikutip dari BolaSport.com.

Terkait timnas U23, hal ini nantinya akan dibicarkan lebih lanjut lagi dengan Shin Tae-yong.

"U23 kita liat nanti. Yang jelas senior sama U20 sudah pasti," tutur pria yang akrab disapa Iwan Bule. 

"Nanti kami berdiskusi dengan yang bersangkutan. Kalau beliau mau U23, silakan. Yang jelas senior dan U20 dipegang shin," tandasnya.

Tugas Berat Menanti Shin Tae-yong

Dengan dipastikannya keputusan ini, maka Shin Tae-yong memiliki tugas besar di Piala Asia 2023 (senior) dan Piala Dunia U20 2023.

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) sendiri telah menetapkan jadwal Piala Asia 2023 pada 16 Juni-16 Juli 2023.

Namun, AFC masih masih mencari tuan rumah. AFC sejatinya telah menunjuk China sebagai tuan rumah, tapi Negeri Tirai Bambu itu mundur karena badai Covid-19.

Bagaimana dengan Piala Dunia U20 2023 yang akan digelar di Indonesia mendatang?

Saat ini, FIFA belum menetapkan jadwal resmi Piala Dunia U20 2023. Namun, ada potensi turnamen akan digelar Mei-Juni tahun depan.

Hal ini tak terlepas dari jadwal Piala Dunia U20 ketika dibatalkan pada 2021. Kala itu, turnamen tersebut terjawal pada 20 Mei-12 Juni 2022.

Mempersiapkan timnas senior dan timnas U19 dalam turnamen yang berpotensi berdekatan pun akan menjadi tugas berat bagi STY.

Tugas berat STY juga akan dimulai dalam waktu dekat ini. Pasalnya, ada beberapa agenda turnamen yang melibatkan timnas senior dan timnas U19 pada 2022.

Timnas U19 akan berkompetisi di Piala AFF 2022 yang berlangsung di Bekasi dan Jakarta pada 2-15 Juli 2022.

Pada 10-18 September 2022, timnas U19 akan berlaga di Kualifikasi Piala Asia U20 yang digelar di Jakarta.

Untuk timnas senior, ada pertandingan FIFA Matchday pada September 2022. Lalu, Piala AFF 2022 akan digelar akhir tahun jika menilik jadwal edisi-edisi sebelumya.

Shin Tae-yong Siap Lelah untuk Indonesia

Menanggapi soal keputusan PSSI, Shin Tae-yong sendiri menyatakan siap fokus menangani timnas senior dan timnas U19.

Menurut dia, hal tersebut bagus untuk mengembangkan sepak bola Indonesia.

"Itu bagus karena mulai dari usia muda hingga senior. Dengan demikian, bisa lebih mengembangkan sepak bola Indonesia," ujar Shin usai menghadiri penyambutan PSSI untuk timnas Indonesia.

Lebih lanjut, Shin Tae-yong menegaskan bahwa dia siap lelah untuk meningkatkan kualitas sepak bola Indonesia.

"Walau capek, sepak bola Indonesia tetap harus dibenahi," tegas eks pelatih timnas Korea Selatan itu.

Shin Tae-yong pun akan segera menyusun road map agar dapat membesut timnas senior dan timnas U19 secara lebih terkoordinasi.

https://bola.kompas.com/read/2022/06/17/07300098/sty-tangani-timnas-indonesia-dan-u19--tugas-berat-menanti-siap-lelah-untuk-merah

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke