Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HT Persik Kediri Vs Arema FC: Minim Peluang, Skor Imbang 0-0

KOMPAS.com – Laga Persik vs Arema FC di babak pertama berakhir imbang 0-0 dalam babak penyisihan Grup D Piala Presiden 2022.

Pertandingan Persik vs Arema FC dalam jadwal Piala Presiden 2022 diselenggarakan di Stadion Kanjuruhan Kapanjen, Kabupaten Malang, Rabu (15/6/2022) malam WIB.

Pertandingan antara Persik dan Arema berlangsung monoton. Kedua kesebelasan terlihat tidak banyak menorehkan peluang.

Oleh karena itu, pertandingan Persik vs Arema berakhir tanpa gol alias imbang 0-0.

Ulasan pertandingan Persik Kediri vs Arema FC

Persik Kediri dan Arema FC masih mencari cara guna membangun serangan dengan rapi pada 10 menit pertama laga dimulai.

Kendati demikian, pemain sayap Persik Kediri, Renan Silva, mencoba untuk memecah kebuntuan melalui tendangan jarak jauh pada menit ke-16.

Namun, bola hasil tendangan Renan Silva tersebut masih melambung di atas mistar gawang Arema FC.

Saat pertandingan memasuki menit ke-24, Arema FC besutan Eduardo Almeida tampak memegang kendali permainan.

Akan tetapi, serangan yang dibangun Arema FC kerap kali terputus akibat kesalahan umpan yang dilakukan oleh pemain Singo Edan.

Di lain sisi, Persik Kediri masih belum menemukan ritme permainan terbaiknya guna menembus lini tengah Arema FC.

Selain itu, Persik Kediri juga lebih fokus untuk menjaga pertahanan demi mencegah Arema FC mencetak gol.

Pada menit ke-41, Arema FC mendapatkan kesempatan memecah kebuntuan melalui tendangan bebas Rizky Dwi.

Bola hasil sepakan Rizky Dwi meluncur mendatar ke gawang lawan. Namun, kiper Persik, Kartika Ajie, masih dapat mencegah Arema mencetak gol.

Selang beberapa menit kemudian, Rizky Dwi kembali menebar ancaman lewat sepakan bebas dari sisi kiri permainan.

Akan tetapi, Kartika Adjie kembali menggagalkan peluang Rizky Dwi seusai melakukan penyelamatan gemilang.

Peluang itu sekaligus mengakhiri pertandingan Persik vs Arema di babak pertama dengan skor imbang 0-0.

Susunan pemain Persik Kediri vs Arema FC

Persik Kediri: 96-Kartika (GK); 16-Arifin, 4-Sabil, 5-Silva, 19-Rifaldi; 10-Taufiq, 10-Chand; 13-Aditama, 44-Da Silva, 18-Ridwan; 88-Joanderson.

Cadangan: 8-Irawan, 11-Jayanto, 7-Meliana, 37-Munawar, 2-Prahalabenta, 27-Ridwan, 89-Radiansyah, 82-Sroyer, 23-Yusgiantoro, 31-Yusron.

Pelatih: Javier Roca

Arema FC: 23-Amiruddin (GK); 87-Farisi, 4-Reis, 5-Nugroho, 12-Rizky; 8-Yamaguchi, 14-Hariono; 41-Santoso, 11-Zola, 18-Setyano; 22-Putra.

Cadangan: 44-Anwar, 3-Armayin, 6-Darmono, 33-Francisco, 17-Heriansyah, 15-Kipuw, 88-Maulana, 24-Rama, 27-Setiawan, 13-Titofani.

Pelatih: Eduardo Almeida

https://bola.kompas.com/read/2022/06/15/21320118/ht-persik-kediri-vs-arema-fc-minim-peluang-skor-imbang-0-0

Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke