Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Miliar Orang Bakal Saksikan Piala Dunia 2022

ZURICH, KOMPAS.com - Qatar akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022.

Berlangung di ibu kota Doha dan sekitarnya, perhelatan Piala Dunia 2022 akan terlaksana pada 21 November 2022 sampai dengan 18 Desember 2022.

Berkenaan dengan perhelatan itu, Presiden Federasi Sepak Bola Dunia FIFA Gianni Infantino mengaku menaruh harapan besar pada jumlah penonton.

Infantino, dalam informasi terkini mengklaim bahwa ada 5 miliar penonton menyaksikan Piala Dunia 2022.

"Piala Dunia Qatar 2022 akan menjadi perhelatan sepak bola dengan jumlah penonton terbanyak," tuturnya.

Gianni Infantino membuat perbandingan pada Piala Dunia Rusia 2018 dan Piala Dunia Wanita Perancis 2019.

Pada Piala Dunia Rusia 2018, kata Gianni Infantino, ada 4 miliar penonton.

Lantas, pada Piala Dunia Wanita Perancis 2019 ada 1,2 miliar penonton.

Gianni Infantino juga mengatakan, klaim 5 miliar penonton pada Piala Dunia Qatar 2022 setara dengan setengah dari populasi dunia.

Data FIFA, kata Gianni Infantino menunjukkan bahwa aga final Piala Dunia 2018 Rusia yang mempertemukan Perancis dan Kroasia disaksikan oleh 1,12 miliar penonton.

https://bola.kompas.com/read/2022/05/27/22420068/5-miliar-orang-bakal-saksikan-piala-dunia-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke