Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

SEA Games Vietnam 2021, Runtuhnya Tradisi Malaysia

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Pesta olahraga multicabang Asia Tenggara, SEA Games Vietnam 2021 tiba di ambang usai.

Tuan rumah memuncaki klasemen akhir perolehan medali dengan koleksi 205 emas, 125 perak, dan 116 perunggu.

Dari 11 negara peserta, Thailand berada di posisi kedua.

Raihan Thailand adalah 92 medali emas, 103 perak, dan 136 perunggu.

Kemudian, Indonesia ada di peringkat tiga dengan 69 medali emas, 91 perak, dan 81 perunggu.

Timor Leste bahkan bergeming sejak SEA Games Manila 2019.

Negara ini menjadi penghuni dasar klasemen akhir dengan membawa pulang 3 medali perak dan 2 medali perunggu.

Tetangga dekat Indonesia, Malaysia, harus puas di posisi keenam di bawah penghuni baris keempat dan kelima, Filipina dan Singapura.

Malaysia sukses mengumpulkan 39 medali emas, 45 perak, dan 90 perunggu.

Pencapaian Malaysia, pada kenyataannya, memunculkan riak kekecewaan di dalam Negeri Jiran itu sendiri.

"Seluruh rakyat Malaysia kecewa," ucap Menteri Olahraga Malaysia Ahmad Faizal Azumu pada pekan lalu.

Menteri Ahmad Faizal Azumu membuat perbandingan perolehan medali Malaysia pada SEA Games Manila 2019.

Kala itu, Malaysia mengumpulkan 55 medali emas, 58 perak, dan 71 perunggu.

Malaysia ada di posisi lima klasemen akhir medali atau satu setrip di bawah Indonesia.

Di Manila, Indonesia membawa pulang 72 medali emas, 84 perak, dan 111 perunggu.

Timor Leste masih bertengger di posisi buncit penyelenggaraan SEA Games yang ke-30 itu, alias 11, dengan pencapaian 1 perak dan 1 perunggu.

Tradisi

Menteri Ahmad Faizal Azumu memang mengatakan bahwa pencapaian raihan emas Malaysia di SEA Games Vietnam 2021 itu berselisih 16 medali emas jika dibandingkan dengan di SEA Games 2019.

Pada SEA Games ke-30 kali ini, Malaysia sejatinya memberi kejutan di awal.

"Dalam dua hari penyelenggaraan, kami mengumpulkan 36 medali emas," tutur Ahmad Faizal Azumu.

Menteri Ahmad Faizal Azumu membeberkan bahwa Malaysia, sepanjang SEA Games, memiliki tradisi ada di posisi lima besar klasemen akhir medali.

Posisi keenam di urutan klasemen akhir pernah menjadi milik Malaysia pada 1983.

Namun begitu, pada saat tersebut, peserta SEA Games hanya 8 negara.

"Sekarang kan ada 11 peserta," kata Ahmad Faizal Asumu.

Lebih lanjut, Ahmad Faizal Azumu mengatakan capaian medali negerinya di SEA Games Vietnam 2021 adalah hal krusial.

"Ini peringatan bagi kami untuk lebih memacu hasil baik di turnamen olahraga multicabang lainnya," kata Ahmad Faizal Azumu.

Ia menyebut bahwa turnamen dimaksud adalah Commonwealth Games atau Olahraga Persemakmuran negara-negara bekas jajahan Inggris.

Commonwealth Games akan berlangsung di Birmingham, Inggris pada Juli hingga Agustus 2022.

Sementara, Malaysia batal ikut pada Asian Games Hangzhou 2022 lantaran China membatalkan pesta olahraga Asia itu lantaran pandemi Covid-19.

Informasi terkini menunjukkan, pemerintah Malaysia sudah memotong dana olahraga menjadi 67 juta dollar AS atau setara dengan Rp 964,8 miliar.

Sementara, sebulan setelah perhelatan Olimpiade Tokyo 2020 yang dilaksanakan pada 2021, Malaysia memotong jumlah atlet dari posisi 432 ke 288 orang.

Di Olimpiade Tokyo 2020, Malaysia hanya mampu merebut 1 medali perak dan 1 perunggu.

https://bola.kompas.com/read/2022/05/23/22520078/sea-games-vietnam-2021-runtuhnya-tradisi-malaysia

Terkini Lainnya

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke