Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Meski Sudah Lepas Banyak Pemain, Persebaya Masih Jadi Gudang Amunisi Timnas

KOMPAS.com - Persebaya Surabaya seakan tidak pernah lepas dari aroma tim nasional Indonesia. Meski sudah melepas banyak pemain bintang, Persebaya tetap masih menjadi gudang penyedia stok pemain-pemain timnas.

Empat pemain Bajul Ijo sudah menjadi langganan tetap untuk membela timnas di berbagai agenda kelompok usia sepanjang 2021 mulai dari pertandingan kualifikasi Piala Dunia, laga ujicoba, sampai Piala AFF 2020.

Empat pemain tersebut adalah Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Rizky Ridho, dan kiper Ernando Ari.

Musim ini, Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto memutuskan hengkang untuk bergabung dengan Persib Bandung.

Meski demikian, jumlah pemain Persebaya Surabaya yang dipanggil timnas Garuda justru tak berkurang. Sebaliknya, jumlah tersebut berpotensi bertambah dalam waktu dekat.

Saat ini, Persebaya sudah mengirimkan lima pemain ke Timnas U23 untuk persiapan SEA Games 2021.

Lima pemain tersebut adalah Rizky Ridho, Koko Ari Araya, Marselino Ferdinan, serta dua kiper Ernando Ari dan Andhika Ramadhani.

Jumlah tersebut berpotensi bertambah karena ada beberapa nama lagi yang dibilang menarik perhatian Shin Tae-yong.

"Sebenarnya kami lihat di tim ini yang potensi timnas ada 8 orang, termasuk yang baru-baru ini," ungkap manajer Yahya Alkatiri.

Tiga pemain lain yang dimaksud Yahya Alkatiri adalah Salman Alfarid, Andre Oktaviansyah, dan terakhir Brylian Aldama.

Ketiga rekrutan baru Persebaya Surabaya ini merupakan alumnus Timnas U16 juara Piala AFC U16 2018.

Kesuksesan tim menorehkan sejarah baru membuat mereka dianggap sebagai generasi terbaik Timnas Indonesia.

Bakat ketiganya pun ditempa secara intensif melalui program Garuda Select. Sayang, setelah lulus, karier trio tersebut kurang bersinar sehingga tak lagi diminati timnas.

Brylian mendapatkan kesempatan merumput di Eropa bersama HNK Rijeka. Namun, ia gagal bersinar di Kroasia dan pulang ke Persebaya Surabaya tanpa membawa prestasi.

Andre Oktaviansyah mengalami cedera serius jelang memasuki karier profesionalnya.

Cedera tersebut membuatnya kesulitan mendapat tim sebelum akhirnya berlabuh ke Persikabo 1973. Pemain asal Depok itu pun kemudian direkrut Aji Santoso pada musim ini.

Sementara, Salman Alfarid menekuni karier bersama Persija Jakarta dan promosi ke tim utama pada 2020.

Namun, ia kalah bersaing dengan fullback Macan kemayoran lain sehingga hanya mendapatkan sekali kesempatan main di Liga 1 2021-2022.

Setidaknya, Shin Tae-yong sudah mengendus bakat sang pemain dengan mengajaknya mengikuti pemusatan latihan di Kroasia dan Spanyol pada 2020 lalu.

Besar kemungkinan, ketiganya bakal kembali ke puncak performa di tangan pelatih Aji Santoso. Apalagi, Aji dikenal sebagai pelatih yang mampu memaksimalkan potensi-potensi pemain muda.

Jika demikian, tinggal masalah waktu bagi ketiganya untuk menarik perhatian Timnas Indonesia.

Persebaya Surabaya memprediksi ketiganya bakal meledak. Manajemen Bajul Ijo pun tidak keberatan menambah jumlah pemain yang dikirimkan ke timnas.

"Perhitungan kami, tim akan banyak kehilangan pemain. Namun, intinya kami sudah siap dengan situasi ini," pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2022/04/30/10200038/meski-sudah-lepas-banyak-pemain-persebaya-masih-jadi-gudang-amunisi-timnas

Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke