Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Goyah Tanpa Pedri, Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol

Adapun Pedri tengah menepi lantaran menderita cedera otot bisep femoris paha kiri.

Pemain kelahiran Tegueste itu mengalami cedera saat Barcelona berduel dengan Frankfurt pada laga leg kedua perempat final Liga Europa, Jumat (15/4/2022).

Dia digantikan dengan Frenkie de Jong dalam laga yang kemudian dimenangkan Frankfurt 4-2 itu.

Hasil di Camp Nou itu sekaligus memastikan Barcelona tersingkir dari Liga Europa karena kalah agregat 3-4 dari Frankfurt.

Ketiadaan Pedri di lini tengah membuat Blaugrana kesulitan dalam menciptakan kreativitas.

Setelah Pedri cedera, Barca ditekuk Cadiz (0-1), menang susah payah di markas Real Sociedad (1-0), dan terkini kalah dari Rayo Vallecano (0-1) pada Senin (25/4/2022) dini hari WIB.

Perbedaan hasil yang diraih Barca tanpa Pedri semakin kontras jika menilik pertandingan Liga Spanyol secara keseluruhan musim ini.

Ketika gelandang berusia 19 tahun itu absen, Blaugrana hanya menang delapan kali, imbang enam kali, dan keok tujuh kali di LaLiga.

Pedri sendiri memiliki musim yang sulit karena cedera. Selain masalah paha saat ini, sebelumnya sang pemain harus menepi hampir setengah musim karena cedera hamstring.

Sejauh ini, Pedri telah tampil 22 kali dengan statistik lima gol dan satu assist di semua ajang. 

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol

Kekalahan Barcelona 0-1 dari Rayo Vallecano di Camp Nou pada laga tunda pekan ke-21 membuat Real Madrid di ambang juara Liga Spanyol 2021-2022. 

Saat ini, tim asuhan Xavi Hernandez itu masih tertahan di peringkat kedua dengan koleksi 63 poin.

Poin Blaugrana identik dengan Sevilla yang ada di urutan ketiga, tetapi kubu Catalan unggul head-to-head.

Barca dan Sevilla tertinggal 15 angka dari Real Madrid di puncak klasemen. Ketiganya sudah memainkan 33 laga di Liga Spanyol musim ini.

Dengan lima pertandingan tersisa, Real Madrid hanya butuh satu poin lagi untuk memastikan gelar juara Liga Spanyol ke-35.

Kekecewaan Xavi

Seusai laga Barcelona vs Rayo Valleacano, Xavi mengungkapkan kekecewaan atas kekalahan timnya.

"Kami pantas mendapatkan lebih, tetapi kami tidak memiliki karakter yang kami butuhkan. Ini adalah kenyataannya," kata Xavi dikutip dari Marca.

"Kami berada dalam situasi yang sulit. Kami masih dalam perburuan Liga Champions, tetapi kami telah memperumit situasi kami, dan kami harus terus berjuang," ujarnya menambahkan.

Selanjutnya, Barcelona akan menghadapi Real Mallorca pada pekan ke-34 Liga Spanyol, Senin (2/5/2022) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2022/04/25/07400098/barcelona-goyah-tanpa-pedri-real-madrid-di-ambang-juara-liga-spanyol

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke