Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Top Skor Liga 1: Spasojevic Menuju Sepatu Emas, Marukawa Ukir Rekor "Double-double"

Ilija Spasojevic bermain saat Bali United melawan Persebaya Surabaya di Gelora Ngurah Rai, Denpasar, Jumat (25/3/2022).

Pada laga tersebut, Bali United tumbang 0-3 di tangan Persebaya lewat penalti Bruno Moreira dan brace Samsul Arif.

Walau kalah, tim asuhan Stefano Cugurra itu tetap berhasil memastikan gelar juara Liga 1 2021-2022. 

Pasalnya, Persib Bandung terlebih dulu hanya bermain imbang 0-0 oleh Persik Kediri pada pekan ke-33.

Alhasil, perolehan Serdadu Tridatu (72 poin) tak akan bisa dikejar Maung Bandung (68 poin) pada pekan pamungkas atau pekan ke-34.

Setelah mengantarkan Bali United juara, Ilija Spasojevic berpeluang besar mengakhiri kompetisi dengan pencapaian individu.

Total 22 gol yang dicetak pemain naturalisasi itu membuatnya di ambang meraih sepatu emas atau gelar top skor Liga 1 2021-2022.

Bomber Persikabo 1973, Ciro Alves, adalah pemain terdekat yang berpotensi menggagalkan misi sepatu emas Spasojevic.

Sejauh ini, pemain asal Brasil tersebut telah membukukan 20 gol di Liga 1.

Sementara itu, Taisei Marukawa mengukir rekor gemilang pada musim debutnya di Liga 1.

Taisei Marukawa memberikan satu assist untuk gol Samsul Arif ke gawang Bali United pada pekan ke-33.

Playmaker asal Jepang itu pun menjadi pemain pertama di Liga 1 2021-2022 yang mencetak rekor double-double.

Rekor yang dimaksud adalah jumlah gol dan asisst yang menembus angka 10.

Setelah mengukir rekor tersebur, Marukawa meluapkan perasaannya via unggahan di Instagram.

"Ketika mengatakan saya akan mendapatkan 10 gol dan 10 assist, tidak ada yang percaya. Tapi, saya melakukannya," tulis Taisei Marukawa.

"Apa pun bisa terjadi di sepak bola. Terima kasih telah mendukung saya. Kami akan berjuang sampai akhir dengan penuh semangat," demikian pernyataannya.

Unggahan tersebut kemudian direspons oleh Persebaya dengan komentar "Mr Double Double".

Top Skor Liga 1:

  • 22 gol - Ilija Spasojevic (Bali United)
  • 20 gol - Ciro Alves (Persikabo 1973)
  • 19 gol - Carlos Fortes (Arema FC)
  • 18 gol - Youssef Ezzejjari (Persik)
  • 16 gol - Taisei Marukawa (Persebaya)

https://bola.kompas.com/read/2022/03/27/05400068/top-skor-liga-1--spasojevic-menuju-sepatu-emas-marukawa-ukir-rekor-double-double

Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Liga Indonesia
Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke