Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Persija Vs Madura United: Telat Panas, Macan Kemayoran Takluk 1-3

KOMPAS.com - Madura United sukses menaklukkan Persija Jakarta 3-1 pada laga tunda pekan ke-24 Liga 1.

Pertandingan Persija vs Madura United berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Kamis (17/3/2022) malam WIB.

Dua gol Madura United dicetak oleh Renan da Silva pada menit ke-18 dan Bayu Gatra (38').

Adapun satu gol Madura United lainnya lahir dari bunuh diri gelandang asing Persija Jakarta, Rohit Chand, pada menit ke-34.

Di sisi lain, Persija yang terlambat panas hanya mampu mecetak satu gol balasan lewat tembakan Taufik Hidayat pada menit ke-65.

Ini adalah kekalahan kelima Persija Jakarta dalam 11 laga terakhir atau setelah menunjuk Sudirman menjadi pelatih pengganti Angelo Alessio.

Secara keseluruhan, ini adalah kekalahan ke-10 Persija Jakarta di Liga 1 2021-2022.

Inkonsistensi itu membuat Persija Jakarta kini tertahan di peringkat ke-8 klasemen Liga 1 dengan koleksi 41 poin dari 31 pertandingan.

Di sisi lain, kemenangan atas Persija mengatrol posisi Madura United dari urutan ke-12 menjadi peringkat ke-9. Madura United kini mengoleksi 38 poin dari 31 laga.

Kemenangan atas Persija sekaligus memastikan Madura United lolos dari jerat degradasi.

Jalannya Pertandingan Persija Vs Madura United:

Babak pertama pertandingan Persija vs Madura United berjalan dengan tempo cepat dan terbuka sejak awal.

Madura United yang mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu tampil lebih mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 55 persen.

Pasukan Fabio Lafundes itu juga tercatat berhasil melepaskan enam tembakan ke arah gawang sepanjang babak pertama.

Hasilnya, Madura United berhasil mencetak tiga gol hingga akhir babak pertama. Gol pertama Madura United diciptakan oleh Renan Silva lewat tendangan jarak jauh kaki kiri.

Renan Silva kemudian berhasil membuat gelandang Persija, Rohit Chand, melakukan gol bunuh diri pada menit ke-34.

Rohit Chand yang berdiri di tengah kotak penalti sebenarnya hendak memotong umpan silang mendatar Renan Silva.

Namun, usaha Rohit Chand justru membuat bola masuk ke gawangnya sendiri.

Empat menit berselang, kiper Persija, Andritany Ardhiyasa, kembali harus memungut bola dari gawangnya untuk ketiga kalinya.

Adritany kali ini gagal menepis tembakan keras kaki kanan Bayu Gatra yang dilepaskan dari dalam kotak penalti.

Skor 3-0 untuk keunggulan Madura United bertahan hingga akhir babak pertama.

Berlanjut ke babak kedua, pelatih Persija, Sudirman, langsung melakukan satu perubahan dengan menarik keluar Rangga Widiansyah dan memasukkan Novri Setiawan.

Pergantian itu tidak mengubah formasi bermain Persija Jakarta, yakni 4-2-3-1.

Di sisi lain, pelatih Madura United, Fabio Lefundes, masih mempertahankan komposisi pemainnya.

Persija Jakarta yang tertinggal 0-3 langsung mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Intensitas serangan dan tempo permainan Persija kali ini jauh lebih meningkat daripada babak pertama.

Usaha Persija untuk memangkas ketertinggalan akhirnya berbuah hasil pada menit ke-65 berkat gol Taufik Hidayat.

Menerima umpan terobosan dari Makan Konate, Taufik Hidayat berhasil lolos dari jebakan offside di tengah kotak penalti Madura United.

Taufik Hidayat kemudian langsung melepaskan tembakan keras mendatar kaki kiri untuk menggetarkan jala gawang Madura United yang dikawal kiper asal Korea Selatan, Hong Jung-nam.

Sadar Persija mulai bangkit, Fabio Lefundes mencoba memperkuat lini tengahnya dengan memasukkan Asep Berlian pada menit ke-67.

Tepat pada menit ke-71, Andritany melakukan penyelamatan gemilang dengan kaki kanannya untuk menepis tembakan jarak dekat Hugo Gomes.

Memasuki menit ke-75, Persija Jakarta semakin gencar melancarkan serangan. 

Namun, Persija Jakarta tetap tidak berhasil memperkecil ketertinggalan meski sudah melepaskan empat tembakan ke arah gawang sejak gol Taufik Hidayat.

Persija pada akhirnya harus mengakui keunggulan Madura United setelah skor 1-3 bertahan hingga peluit panjang.

Susunan Pemain Persija Vs Madura United:

Persija (4-2-3-1): 26-Andritany Ardhiyasa; 69-Rangga Widiansyah (11-Novri Setiawan 46'), 6-Tony Sucipto (56-Maman 83), 45-Ikhwan Ciptady, 47-Marco Motta; 32-Rohit Chand, 8-Syahrian Abimanyu (19-Braif Fatari 79'); 70-Irfan Jauhari, 10-Makan Konate, 25-Riko Simanjuntak (46-Osvaldo Haay 79'); 77-Dony Tri Pamungkas (98-Taufik Hidayat 37')

  • Cadangan: 16-Ahmad Bustomi, 56-Maman Abdurahman, 29-Adixi Lenzivio, 24-Ichsan Kurniawan, 11-Novri Setiawan, 2-Ilham Rio Fahmi, 46-Osvaldo Haay, 19-Braif Fatari, 13-Rafli Mursalim, 98-Taufik Hidayat
  • Pelatih: Sudirman

Madura United (4-2-3-1): 1-Hong Jung-nam; 13-Dodi Alexvan (4-Asep Berlia 67'), 19-Fachrudin Aryanto, 5-Jaimerson, 26-Novan Setya; 2-Guntur Ariyadi (91-David Laly 73'), 35-Zulfiandi; 70-Renan Da Silva, 50-Hugo Gomes, 7-Bayu Gatra; 9-Alberto Goncalves (11-Silvio Escobar 89')

  • Cadangan: 91-David Laly, 4-Asep Berlian, 29-Aldo Maulidino, 15-Fadilla Akbar, 10-Slamet Nurcahyono, 23-Raditya Maheswara, 11-Silvio Escobar, 33-Mochammad Kevy, 20-Muhammad Ridho, 72-Fadilah Nur Rahman
  • Pelatih: Fabio Lefundes

https://bola.kompas.com/read/2022/03/17/22250288/hasil-persija-vs-madura-united-telat-panas-macan-kemayoran-takluk-1-3

Terkini Lainnya

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke