Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Karim Benzema, Pemain Tertua yang Cetak Hattrick di Liga Champions

KOMPAS.com - Striker Real Madrid Karim Benzema bermain impresif setelah membawa timnya meraih tiket perempat final Liga Champions 2021-2022. 

Pertandingan leg kedua Real Madrid vs PSG di Stadion Santiago Bernabeu pada 16 besar Liga Champions berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Los Blancos, Kamis (10/3/2022).

Atas hasil itu, Madrid pun secara keseluruhan unggul agregat atas PSG dengan skor 3-2 (saat leg pertama Madrid kalah 0-1).

Pada laga leg kedua Madrid vs PSG, Karim Benzema menjadi perhatian berkat aksi gemilangnya di atas lapangan. 

Striker asal Perancis itu memborong semua gol Madrid alias hattrick ke gawang PSG.

Torehan tersebut membuat Benzema menjadi pemain tertua yang mencetak hattrick di pentas era Liga Champions.

Dikutip dari situs resmi UEFA Champions League, pada usia 34 tahun 80 hari, Benzema menjadi pemain tertua yang mencetak hattrick di Liga Champions. 

Dia melampaui Olivier Giroud (kini di AC Milan), yang berusia 34 tahun 63 hari, ketika mencetak hattrick untuk Chelsea saat melawan Sevilla pada 2020.

"Kami membutuhkan para penggemar dan ini untuk mereka. Itu adalah pertandingan yang sangat sulit, tetapi kami berjuang sampai akhir dan kami pantas menang," ujarnya. 

"Kami kalah di leg pertama, mereka unggul 1-0, tetapi penggemar mendorong kami untuk memberikan segalanya dengan benar hingga peluit akhir," tuturnya.

Performa gemilang Benzema pun mendapat pujian dari sang pelatih, Carlo Ancelotti.

"Benzema adalah pemimpin tim kami yang fantastis, penyerang yang fantastis. Saya sangat bangga dengan sikap Benzema," tuturnya.

https://bola.kompas.com/read/2022/03/10/06200418/karim-benzema-pemain-tertua-yang-cetak-hattrick-di-liga-champions

Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke