Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Madura United Vs Barito Putera, Bertemu Mantan Tak Ada yang Untung

GIANYAR, KOMPAS.com - Laga Madura United vs Barito Putera pada pekan ke-30 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Rabu (9/3/2022), menjadi laga nostalgia.

Laskar Sape Kerrab, julukan Madura United, akan menghadapi mantan pelatih yang kini menukangi Barito Putera, Rahmad Darmawan.

Melihat kehadiran mantan pelatih yang menjadi lawan, pelatih Madura United Fabio Lefundes tak membantah komposisi pemain Madura United saat ini sebagian besar merupakan pilihan Rahmad Darmawan di putaran pertama lalu.

Untuk itu, dia meminta kepada pemain untuk tampil dengan motivasi yang tinggi karena Rahmad Darmawan sudah hafal betul bagaimana kekuatan Madura United.

"Sebanyak 90 persen yang ada di sini, dia (Rahmad Darmawan) yang pilih dan kami perlu melakukan strategi bersama untuk lebih baik di dalam pertandingan lawan Barito (Putera)," tutur pelatih asal Brasil itu.

"Kami harus melakukan sesuatu di pertandingan karena dulu pelatih Barito pernah di Madura United. Pemain kami harus punya motivasi tinggi untuk melakukan yang lebih dari dia pernah lakukan di tim ini," katanya.

Sosok Rahmad Darmawan memang memiliki pengaruh yang cukup besar dalam pembentukan tim di awal musim lalu. Pelatih yang akrab disapa RD itu juga sudah cukup lama menangani Slamet Nurcahyo dkk.

Tercatat sejak Liga 1 2020 lalu, RD sudah menjadi bagian dari Madura United sebelum diberhentikan pada putaran pertama lalu karena performa tim dianggap kurang memuaskan.

Menghadapi Barito Putera, Madura United dipastikan tidak akan diperkuat gelandang andalan mereka, Renan Silva. Pemain asal Brasil itu mengalami cedera saat menghadapi Persik Kediri pekan lalu dan terancam absen hingga akhir musim.

Kehilangan Renan Silva membuat Fabio Lefundes merasa kehilangan sosok pembeda di tim.

Sebab, Renan Silva memberikan kontribusi yang cukup positif dengan mengemas lima gol sepanjang di Liga 1 2021-2022 baik bersama Bhayangkara FC maupun Madura United.

“"tu (Renan Silva) menjadi tantangan kerja saya karena kami kehilangan satu pemain yang bisa menjadi pembeda," ujarnya.

Sementara itu, pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan, menganggap pertemuan melawan Madura United bukan sebuah keuntungan.

Walaupun sudah mengenal dan memahami komposisi pemain lawan, dia menyebut Madura United sudah banyak mengalami perubahan dibandingkan putaran pertama lalu.

Dia menilai Madura United menunjukkan progres yang luar biasa di bawah sentuhan Fabio Lefundes.

Hal itu menjadi kewaspadaan tersendiri bagi Rahmad Darmawan jelang duel kedua tim.

Dia juga belum bisa memastikan apakah akan melakukan rotasi pemain, terutama di lini belakang seusai menelan hasil buruk menghadapi Arema FC pekan lalu.

"Kami terus menganalisis dan mencoba mengevaluasi pertandingan kemarin walaupun kami tidak bisa membuat satu kesimpulan yang pasti," ujarnya.

"Sebab, pertandingan akan menghadapi lawan yang berbeda, tim yang berbeda," kata pelatih berlisensi AFCPro itu.

"Mereka pasti berbeda dengan lawan sebelumnya, kami akan lihat melakukan rotasi atau tidak," katanya.

https://bola.kompas.com/read/2022/03/09/10200028/madura-united-vs-barito-putera-bertemu-mantan-tak-ada-yang-untung

Terkini Lainnya

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke