Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Liga 1, Madura United Vs Persebaya hingga Duel Klasik Persija Vs Persib

Salah satu laga yang akan tersaji adalah derbi Suramadu antara Madura United dan Persebaya Surabaya.

Pertandingan Madura United vs Persebaya dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Ngurah Rai Denpasar, Bali, pada Senin malam WIB.

Persebaya akan berupaya melanjutkan tren kemenangan di Liga 1. Pada dua laga sebelumnya, Bajul Ijo sukses melibas Persiraja Banda Aceh dan Arema FC dengan skor identik 1-0.

Berkat dua kemenangan itu, pasukan Aji Santoso kini mengoleksi 51 poin di peringkat kelima klasemen Liga 1.

Kemenangan atas Madura United akan krusial bagi Bajul Ijo untuk menjaga asa juara Liga 1.

Terlebih lagi, kubu Kota Pahlawan itu bisa memangkas poin dari Arema FC. Singo Edan kini masih meraup 55 poin di tempat kedua seusai dikalahkan Persik Kediri 1-0.

Tripoin juga akam krusial bagi Madura United untuk menjauhi zona degradasi.

Laskar Sappe Kerrab harus berjuang keras untuk meraih kemenangan mengingat Persebaya begitu tangguh musim ini.

Sejauh ini, Bajul Ijo adalah tim tersubur di Liga 1 dengan torehan 46 gol dari 27 pertandingan.

Playmaker Persebaya, Taisei Marukawa, patut diwaspadai oleh Madura United. Pemain asal Jepang itu adalah top skor Bajul Ijo dengan torehan 14 gol dan raja assist Liga 1 (8).

Sementara itu, pertandingan pekan ke-28 Liga 1 akan ditutup dengan duel sarat gengsi antara Persija Jakarta dan Persib Bandung.

Laga Persija vs Persib akan tersaji pada Selasa (1/3/2022) malam. Pada pertemua pertama, Macan Kemayoran berjaya dengan kemenangan 1-0.

Saat itu, Marko Simic menjadi pahlawan kemenangan Persija atas Persib.

Jadwal Liga 1: 

Senin (28/2/2022)

15.15 WIB - PSIS vs Persikabo 1973

18.15 WIB - Persipura Jayapura vs Borneo FC

20.30 WOB - Madura United vs Persebaya Surabaya

Selasa (1/3/2022)

15.15 WIB - Bhayangkara FC vs Persita Tangerang

16.00 WIB - Persela vs Bali United

18.15 WIB - PSS vs PSM Makassar

20.30 WIB - Persija Jakarta vs Persib Bandung

https://bola.kompas.com/read/2022/02/28/07300008/jadwal-liga-1-madura-united-vs-persebaya-hingga-duel-klasik-persija-vs-persib

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke