Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ketika Pelatih Meminta Pratama Arhan dkk Tetap Membumi...

KOMPAS.com – Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, mengaku bangga dengan kepastian Pratama Arhan bermain di klub kasta kedua Jepang, Tokyo Verdy. Dia pun memberikan pesan kepada semua pemain Indonesia yang berkarier di luar negeri.

Pratama Arhan dipastikan berlabuh ke Tokyo Verdy dengan status bebas transfer dari PSIS Semarang.

Pengumuman Pratama Arhan ke Tokyo Verdy disampaikan langsung melalui pernyataan resmi Tokyo Verdy pada Rabu (16/2/2022).

“Dengan senang hati kami menginformasikan bahwa Pratama Arhan akan direkrut secara permanen dari PSIS Semarang, Indonesia,” tulis pernyataan resmi Tokyo Verdy.

Nova Arianto yang pernah bekerja sama dengan Pratama Arhan di timnas Indonesia pun mengaku bangga.

“Ikut bangga dan senang akhirnya ada satu pemain Indonesia, Pratama Arhan, bermain di luar negeri menyusul Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Elkan Baggott, Asnawi Mangkualam Bahar, dan Bagus Kahfi,” tulis Nova Arianto di Instagram pribadinya.

Dengan demikian, sudah ada enam pemain Indonesia yang berkarier di luar negeri.

Keenam pemain itu adalah Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Egy Maulana Vikri (FK Senica), Witan Sulaeman (FK Senica), Elkan Baggott (Ipswich Town), Asnawi Mangkualam Bahar (Ansan Greeners), dan Bagus Kahfi (FC Utrecht).

Nova Arianto pun mempunyai harapan tersendiri. Dia mengatakan bahwa pemain Indonesia harus bekerja keras untuk meningkatkan kemampuannya di luar negeri.

“Harapannya mereka bisa terus fokus dan kerja keras selama di sana, teruslah berkembang dan tingkatkan kemampuan kalian di sana karena pastinya akan bermanfaat untuk tim nasional ke depannya,” kata dia.

Selain itu, Nova Arianto juga memberikan pesan agar pemain Indonesia tetap membumi meskipun sudah mendapatkan kesempatan berkarier di luar negeri.

“Jangan sampai hal-hal di luar sepak bola mengganggu fokus di sana dan selalu berpesan tetaplah membumi dan jangan pernah sombong dengan apa yang diraih,” tuturnya.

“Semoga ini bisa memotivasi pemain lainnya dan juga berharap kedepan semakin banyak pemain Indonesia berani mengambil tantangan bermain di luar negeri dan jangan takut bersaing,” kata Nova mengakhiri.

https://bola.kompas.com/read/2022/02/17/11364488/ketika-pelatih-meminta-pratama-arhan-dkk-tetap-membumi

Terkini Lainnya

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke