Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil AC Milan vs Lazio: Berjaya 4-0, Rossoneri Tantang Inter di Semifinal Coppa Italia

KOMPAS.com - AC Milan memetik kemenangan 4-0 kala bersua Lazio pada perempat final Coppa Italia musim 2021-2022.

Laga AC Milan vs Lazio itu telah digelar di Stadion San Siro pada Kamis (10/2/2022) dini hari WIB.

Olivier Giroud menjadi bintang kemenangan AC Milan setelah dirinya mencetak dua gol pada menit ke-41 dan ke-45+1.

Sementara itu, dua gol lainnya dibukukan oleh Rafael Leao (24') dan Franck Kessie (79').

Hasil ini sekaligus mengantarkan AC Milan ke semifinal Coppa Italia musim 2021-2022.

Selanjutnya, di semifinal, klub berjulukan Rossoneri itu bakal melawan rival sekotanya, Inter Milan.

Adapun Inter Milan lolos ke semifinal Coppa Italia setelah menang 2-0 atas AS Roma pada Rabu (9/2/2022).

Jalannya laga AC Milan vs Lazio

AC Milan selaku tim tuan rumah mendominasi penguasaan bola pada babak pertama. Mereka mencatat 58 persen hingga memasuki menit ke-25.

Selain penguasaan bola, AC Milan juga unggul dalam hal peluang. Anak-anak asuh Stefano Pioli berhasil melancarkan tiga tembakan dengan dua di antaranya tercatat sebagai shot on target.

Dari dua shot on target yang mereka lancarkan hingga menit ke-25, satu di antaranya mampu dikonversikan menjadi gol.

Gol tersebut lahir melalui aksi Rafael Leao pada menit ke-24.

Setelah menerima umpan Alessio Romagnoli, Rafael Leao berhadapan satu lawan satu dengan kiper Lazio, Pepe Reina.

Rafael Leao tak menyia-nyiakan peluang itu. Dia menempatkan bola di sisi kanan gawang Lazio yang tak mampu dijangkau oleh Reina sehingga membawa AC Milan unggul 1-0 atas Lazio.

Gol itu sekaligus menjadi rekor baru dalam perjalanan karier Rafael Leao yang kini telah mengoleksi sembilan gol di semua kompetisi musim 2021-2022.

Dilansir dari Opta Paolo, Rafael Leao untuk kali pertama mencapai koleksi sembilan gol dalam satu musim kompetisi bersama klub.

Pada menit ke-41, AC Milan berhasil menggandakan keunggulan lewat gol Olivier Giroud.

Olivier Giroud membobol gawang Lazio setelah memanfaatkan assist Rafael Leao yang sebelumnya menjadi aktor utama dalam proses terciptanya gol pertama.

Tak lama setelah itu, AC Milan kembali mencetak gol lewat aksi Olivier Giroud.

Kali ini, Olivier Giroud menggetarkan gawang Lazio setelah menerima assist dari Theo Hernandez pada menit ke-45+1.

Gol kedua dari Olivier Giroud sekaligus menegaskan keunggulan 3-0 yang dimiliki AC Milan pada babak pertama kontra Lazio.

Pada babak kedua, AC Milan menurunkan intensitas serangan. Situasi tersebut membuka peluang Lazio untuk mengambil alih penguasaan bola.

Biancocelesti, julukan Lazio, mencatatkan 59 persen penguasaan bola hingga pertengahan babak kedua. Mereka pun beberapa kali masuk ke jantung pertahanan AC Milan.

Di sisi lain, AC Milan yang tampak mengendurkan serangan dan tempo permainan, belum mampu menciptakan peluang hingga memasuki menit ke-65.

Kendati kehilangan dominasi penguasaan bola, AC Milan masih mampu mencetak gol. Mereka membukukan gol keempat lewat aksi Franck Kessie pada menit ke-79.

Gelandang asal Pantai Gading itu mencetak gol setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Lazio yang tercipta berkat skema tendangan bebas.

Seusai unggul 4-0, AC Milan semakin nyaman dan dekat dengan kemenangan.

Klub berjulukan Rossoneri itu sukses mempertahankan keunggulan hingga mengakhiri laga dengan kemenangan empat gol tanpa balas.

AC MILAN vs LAZIO 4-0 (Rafael Leao 24', Olivier Giroud 41', 45+1', Franck Kessie 79')

Susunan pemain AC Milan vs Lazio:

AC Milan (4-2-3-1): 16-Maignan (GK); 19-Hernandez, 13-Romagnoli, 20-Kalulu, 2-Calabria (23-Tomori 77'); 79-Kessie, 8-Tonali (4-Bennacer 46'); 17-Leao (27-Maldini 77'), 10-Diaz, 30-Messias (56-Saelemaekers 61'); 9-Giroud (12-Rebic 61').

Cadangan: 83-Mirante, 1-Tatarusanu, 25-Florenzi, 23-Tomori, 56-Saelemaekers, 27-Maldini, 33-Krunic, 41-Bakayoko, 7-Castillejo, 4-Bennacer, 12-Rebic, 22-Lazetic.

Pelatih: Stefano Pioli.

Lazio (4-3-3): 25-Reina (GK); 23-Hysaj (29-Lazzari 61'), 3-Felipe, 4-Patric, 77-Marusic; 21-Savic, 32-Cataldi (6-Leiva 51'), 88-Basic (10-Alberto 51'); 7-Anderson (9-Pedro 51'), 17-Immobile (27-Moro 68'), 20-Zaccagni.

Cadangan: 31-Adamonis, 1-Strakosha, 16-Kamenovic, 44-Floriani, 26-Radu, 18-Romero, 28-Anderson, 6-Leiva, 10-Alberto, 29-Lazzari, 27-Moro, 9-Pedro.

Pelatih: Maurizio Sarri.

https://bola.kompas.com/read/2022/02/10/04553998/hasil-ac-milan-vs-lazio-berjaya-4-0-rossoneri-tantang-inter-di-semifinal-coppa

Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke