Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Batal Pindah, Dembele Bakal Main Bareng Aubameyang di Barcelona?

Bursa transfer Januari di Liga Spanyol sudah ditutup pada Selasa (1/2/2022) pagi WIB.

Barcelona telah memiliki niat untuk melego Dembele pada bursa transfer kali ini.

Pasalnya, raksasa Catalan itu gagal memperpanjang kontrak Dembele, menyusul sang pemain yang enggan gajinya dipangkas.

Adapun gaji Dembele di Barcelona dikabarkan mencapai 210 ribu euro atau sekitar Rp 3,37 miliar per pekan.

Penyerang sayap asal Perancis itu masih terikat kontrak di Camp Nou hingga Juni 2022.

Demi menghindari kepergian Dembele secara gratis, Blaugrana pun siap melepas sang pemain Januari ini.

Pemain berusia 24 tahun itu sempat dikabarkan akan bergabung dengan Paris Saint-Germain.

Sky Sports dan BBC bahkan telah melaporkan bahwa PSG dan Dembele telah menjalin kesepakatan verbal pada Minggu (30/1/2022).

Akan tetapi, Les Parisiens tak mampu mencapai kesepakatan dengan Barcelona.

Sebab, kubu Paris tersebut dilaporkan ingin melakukan barter plus biaya tambahan, sedangkan Barca mau biaya 20 juta euro (sekitar Rp 320 miliar) untuk Dembele.

Kedua klub dikabarkan terus menjalin negosiasi. Barca juga terus mendorong Dembele untuk mencari klub baru hingga deadline transfer Januari.

Pada akhirnya, PSG dan Barca tetap tak sepakat dan Dembele gagal menemukan klub baru sehingga batal didepak.

Sementara itu, Barcelona dilaporkan sudah sepakat untuk merekrut Pierre-Emerick Aubameyang yang telah berpisah dengan Arsenal.

Aubameyang direkrut secara bebas transfer dan kepindahannya akan diumumkan Barca beberapa jam ke depan.

Melansir dari BBC, striker berkebangsaan Gabon itu rela menerima gaji lebih murah di Barca, dengan bayaran yang dikabarkan hanya 2 juta euro musim ini.

Jumlah tersebut menurun dari upah yang diterimanya di Arsenal, yakni per 18 juta euro per musim atau 9 juta euro yang seharusnya didapat pada sisa akhir musim ini

Lalu, apakah dengan situasi Dembele sekarang memungkinkan dirinya akan bermain bersama lagi dengan Aubameyang?

Sebelumnya, Dembele pernah menjadi rekan setim Aubameyang di Borussia Dortmund pada musim 2016-2017.

Namun, kedua pemain tersebut tampaknya tak akan bermain bersama dengan seragam Barcelona.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, bahkan sempat mengatakan akan mengeluarkan Dembele dari skuad jika sang pemain tak memperpanjang kontraknya.

Dembele pun kemungkinan besar akan diparkir oleh Blaugrana hingga akhir musim ini.

Di sisi lain, jurnalis SPORT Albert Roge memberikan informasi terbaru soal situasi pemain kelahiran Vernon itu.

Albert Roge melaporkan bahwa Barca sekarang memiliki pertimbangan untuk memutus kontrak Dembele.

https://bola.kompas.com/read/2022/02/01/13300008/batal-pindah-dembele-bakal-main-bareng-aubameyang-di-barcelona-

Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Liverpool Vs LASK, Kickoff 03.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs LASK, Kickoff 03.00 WIB

Internasional
Jelang Laga Final Piala Dunia U17, Tim Muda Prancis Mendapatkan Wejangan dari Pendahulu

Jelang Laga Final Piala Dunia U17, Tim Muda Prancis Mendapatkan Wejangan dari Pendahulu

Internasional
Duo Bahar dan Steven Teo Meraih Posisi Kedua di Kelas Super Production dalam Perlombaan Sepang 1000 Km

Duo Bahar dan Steven Teo Meraih Posisi Kedua di Kelas Super Production dalam Perlombaan Sepang 1000 Km

Sports
Persib di Laju Positif, Dua Rekrutan Asing Dituntut Cepat Nyetel

Persib di Laju Positif, Dua Rekrutan Asing Dituntut Cepat Nyetel

Liga Indonesia
Erick Thohir: Kehadiran Radja Nainggolan Buat Liga 1 Semakin Bagus

Erick Thohir: Kehadiran Radja Nainggolan Buat Liga 1 Semakin Bagus

Liga Indonesia
Syed Modi International 2023: Sempat Tertinggal 12-20, Alwi Ungkap Kunci Kemenangan

Syed Modi International 2023: Sempat Tertinggal 12-20, Alwi Ungkap Kunci Kemenangan

Badminton
Hasil AFC Cup PSM Makassar Vs Hai Phong 1-1: Pasukan Ramang Gagal Lolos

Hasil AFC Cup PSM Makassar Vs Hai Phong 1-1: Pasukan Ramang Gagal Lolos

Sports
Perancis, Kebobolan Paling Sedikit di Piala Dunia U17 2023

Perancis, Kebobolan Paling Sedikit di Piala Dunia U17 2023

Internasional
Makna Piala Dunia U17 2023 bagi Bek Argentina: Pengalaman Baru, Jalan Tembus Tim Utama Boca Juniors

Makna Piala Dunia U17 2023 bagi Bek Argentina: Pengalaman Baru, Jalan Tembus Tim Utama Boca Juniors

Sports
Rekap Syed Modi International 2023, Alwi dan Dejan/Gloria ke Perempat Final

Rekap Syed Modi International 2023, Alwi dan Dejan/Gloria ke Perempat Final

Badminton
Update Ranking FIFA: Indonesia Turun Satu Tingkat, Malaysia Melesat

Update Ranking FIFA: Indonesia Turun Satu Tingkat, Malaysia Melesat

Timnas Indonesia
Jadwal Argentina Vs Mali pada Perebutan Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023

Jadwal Argentina Vs Mali pada Perebutan Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023

Internasional
Solo Siap Gelar Final Piala Dunia U17 2023: Rekayasa Lalu Lintas dan Larangan Parkir Sembarangan

Solo Siap Gelar Final Piala Dunia U17 2023: Rekayasa Lalu Lintas dan Larangan Parkir Sembarangan

Sports
Perjalanan Jerman dan Perancis Menuju Final Piala Dunia U17 2023

Perjalanan Jerman dan Perancis Menuju Final Piala Dunia U17 2023

Internasional
Striker Mali Senang dengan Dukungan Suporter Manahan, Siap Hadapi Argentina

Striker Mali Senang dengan Dukungan Suporter Manahan, Siap Hadapi Argentina

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke