Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Usai Kalahkan Timor Leste, Shin Tae-yong Ungkap 8 Pemain Timnas Indonesia Positif Covid-19

KOMPAS.com - Teka-teki menghilangnya sejumlah pemain timnas Indonesia pada uji coba FIFA Matchday melawan Timor Leste, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (30/1/2021), akhirnya terkuak.

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengonfirmasikan, ada total delapan pemain tidak bisa berpartisipasi pada laga kedua melawan Timor Leste, karena menunjukkan gejala Covid-19.

Timnas Indonesia hanya memiliki lima pemain cadangan saat menghadapi Timor Leste pada Minggu malam.

Sementara itu, delapan pemain skuad Garuda tidak terlihat dalam laga timnas Indonesia vs Timor Leste.

Delapan pemain yang menghilang dari skuad timnas Indonesia adalah Syahrian Abimanyu, Rizky Ridho, Syahrul Trisna, Evan Dimas, Irfan Jaya, Hanis Saghara, Muhammad Rafli, dan Adi Satriyo.

Sementara itu, satu pemain lain, yakni Yabes Roni, diketahui izin pulang kampung karena anggota keluarganya ada yang meninggal dunia.

Seusai laga timnas Indonesia vs Timor Leste yang berakhir dengan skor 3-0, Shin Tae-yong pun mengungkapkan penyebab menghilangnya separuh kekuatan Garuda.

Diketahui delapan pemain timnas Indonesia positif Covid-19 sehingga tidak bisa bertanding melawan Timor Leste.

“Setiap hari, kami melakukan PCR test untuk protokol kesehatan lebih ketat. Sampai ada delapan pemain positif tidak bisa ikut pertandingan,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu.

Shin Tae-yong pun merasa kecolongan dengan kejadian ini.

Sebab, selama ini, dia merasa sudah menerapkan protokol kesehatan dengan sangat disiplin di lingkungan pemusatan latihan timnas Indonesia.

“Kalau untuk protokol kesehatan sangat kami patuhi. Dengan terjadinya situasi ini, saya bingung tidak tahu harus bagaimana lagi,” ucapnya.

Sementara itu, meski dengan kekuatan 16 pemain saja, Indonesia berhasil memetik kemenangan dengan skor telak 3-0 atas Timor Leste.

Gol-gol skuad Garuda dicetak oleh Terens Puhiri (5’), Ramai Rumakiek (41’), dan Ricky Kambuaya (72’).

Menariknya, kelima pemain yang menjadi cadangan pun mendapatkan kesempatan bermain dalam laga timnas Indonesia vs Timor Leste malam ini.

“Sisa pemain kami bekerja keras hingga dapat hasil yang baik,” ucap Shin Tae-yong bersyukur.

Akan tetapi, kejadian ini membuat Shin Tae-yong risau, apalagi pemusatan latihan persiapan Piala AFF U-23 2022 akan dilanjutkan di Bali.

“Masalah corona seperti ini harus dipertimbangkan kembali bagaimanan ke depannya,” tutur Shin Tae-yong soal kasus Covid-19 yang menimpa timnas Indonesia.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/30/23310888/usai-kalahkan-timor-leste-shin-tae-yong-ungkap-8-pemain-timnas-indonesia-positif

Terkini Lainnya

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke