Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Babak Pertama Bali United Vs Borneo FC - Duel Alot, Skor Masih 0-0

DENPASAR, KOMPAS.com - Babak pertama laga pekan ke-21 Liga 1 2021-2022 antara Bali United vs Borneo FC berjalan ketat dan berakhir imbang tanpa gol.

Pertandingan Bali United vs Borneo FC berlangsung di Stadion Gelora Ngurah Rai, Denpasar, Bali, pada Sabtu (29/1/2022) sore WIB.

Sepanjang babak pertama, Bali United tampil lebih mendominasi dengan persentase pengusaan bola mencapai 65 persen.

Bali United tercatat juga melepaskan tujuh tembakan ke arah gawang dengan satu di antaranya tepat sasaran.

Peluang terbaik Bali United di babak pertama terjadi pada menit ke-19 ketika tembakan mendatar Stefano Lilipaly dari dalam kotak penalti ditepis kiper Borneo FC, Gianluca Claudio Pandeynuwu.

Di sisi lain, Borneo FC yang terlihat baru mulai panas sejak menit ke-35 bukannya tanpa peluang.

Borneo FC nyaris unggul pada menit ke-41 andai tembakan voli kaki kanan Sultan Samma tidak membentur tiang kanan gawang Bali United. 

Jalannya babak pertama pertandingan Bali United vs Borneo FC:

Dibandingkan laga melawan Persita Tangerang awal pekan lalu, hanya ada satu perubahan dalam starting line up Bali United sore ini.

Satu perubahan itu terjadi di lini tengah. Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, yang baru kembali dari Brasil memilih menurunkan I Kadek Agung.

Gelandang berusia 23 tahun itu menggantikan kapten Bali United, Fadil Sausu, yang absen.

Selain satu perubahan di atas, komposisi pemain Bali United sore ini masih sama seperti laga melawan Persita Tangerang.

Bali United tetap mengandalkan trio Stefano Lilipaly, Privat Mbarga, dan Ilija Spasojevic, di lini depan.

Adapun kuartet lini belakang Bali United adalah Ricky Fajrin, Willian Pacheco, Leonard Tupamahu, dan I Made Andhika.

Di sisi lain, Fakhri Husaini yang melakoni debut sebagai pelatih anyar Borneo FC menerapkan formasi 4-3-3 dengan mengandalkan pemain lokal.

Fakhri Husaini memilih menurunkan Boaz Solossa sebagai striker tunggal dan menyimpan penyerang penyerang asal Brasil, Francisco Torres, di bangku cadangan.

Boaz Solossa kali ini ditemani oleh dua winger cepat, yakni Rifal Lastori dan Sihran Amarullah.

Pada awal babak pertama, Bali United asuhan Stefano Cugurra mengambil insiatif menyerang terlebih dahulu.

Tepat pada menit ke-8, Bali United nyaris unggul andai sundulan Willian Pacheco setelah memanfaatkan umpan Eber Bessa tidak melebar.

Hingga menit ke-15, Borneo FC masih belum berhasil keluar dari dominasi Bali United.

Bali United kembali mendapatkan peluang emas pada menit ke-19 ketika Stefano Lilipaly lolos dari jebakan offside setelah menerima umpan terobosan dari Eber Bessa.

Mendapatkan ruang tembak lebar, Lilipaly yang berdiri di sisi kanan kotak penalti Borneo FC langsung melepaskan tendangan mendatar kaki kanan.

Beruntung bagi Borneo FC karena kiper mereka, Gianluca Claudio, masih sigap untuk menepis tembakan Stefano Lilipaly.

Meski demikian, bahaya masih belum menjauh dari gawang Borneo FC setelah Lilipaly berhasil mendapatkan bola muntah. Lilipaly kemudian langsung kembali melepaskan tembakan mendatar kaki kanan.

Namun, Lilipaly hanya bisa tertunduk lesu setelah percobaan keduanya dimentahkan oleh bek kanan Borneo FC, Marckho Sandi.

Pada menit ke-34, giliran Ilija Spasojevic yang mendapatkan peluang emas untuk mengantar Bali United unggul.

Menerima umpan silang dari sisi kanan, Spaso yang berdiri di tengah kotak penalti berhasil membelokkan bola dengan sundulan.

Namun, sundulan Spaso kali ini sedikit melambung ke atas mistar gawang Borneo FC yang sudah ditinggal oleh Gianluca Claudio.

Hingga menit ke-35, permainan Borneo FC asuhan Fakhri Husaini masih belum berkembang. Borneo FC kesulitan mengembangkan permainan karena Bali United menerapkan pressing tinggi.

Hinga menit ke-35, Borneo FC hanya mampu melepaskan empat tembakan ke arah gawang yang seluruhnya tidak tepat sasaran.

Tepat pada menit ke-41, Borneo FC nyaris unggul terlebih dahulu andai tembakan Sultan Samma tidak membentur tiang kanan gawang Bali United.

Tidak ada peluang tambahan tercipta. Skor imbang 0-0 bertahan hingga akhir babak pertama.

Susunan Pemain Bali United Vs Borneo FC:

Bali United (4-3-3): 59-Wawan Hendrawan; 24-Ricky Fajrin, 43-Willian Pacheco, 32-Leonard Tupamahu, 33-I Made Andhika; 18-I Kadek Agung, 6-Brwa Nouri, 27-Eber Bessa; 10-Stefano Lilipaly, 37-Privat Mbarga; 9-Ilija Spasojevic

  • Cadangan: 91-Muhammad Rahmat, 20-Lerby Eliandry, 19-Rizky Pellu, 17-Sidik Saimima, 19-Hariono, 4-Ahmad Agung, 96-Abduh Lestaluhu, 5-Haudi Abdillah, 30-Eky Taufik, 21-Rakasurya Handika
  • Pelatih: Stefano Cugurra

Borneo FC (4-3-3): 31-Gianluca Claudio; 2-Marckho Sandi, 16-Komang Teguh, 44-Nur Diansyah, 15-Leo Guntara; 12-Hendro Siswanto, 22-Sultan Samma, 56-Fajar Faturrahman; 11-Rifal Lastori, 90-Sihran Amarullah, 86-Boaz Solossa

  • Cadangan: 1-Angga Saputro, 57-Yuda Editya Pratama, 32-Serdhy Ephyfano, 20-Rabbani Siddiq, 9-Francisco Torres, 23-Wawan Febrianto, 80-Paulo Sitanggang, 27-Safrudin Tahar
  • Pelatih: Fakhri Husaini

https://bola.kompas.com/read/2022/01/29/16170268/babak-pertama-bali-united-vs-borneo-fc-duel-alot-skor-masih-0-0

Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke