Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alasan Shin Tae-yong Panggil 8 Pemain Baru di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia akan melakoni partai-partai persahabatan di slot FIFA Matchday dengan melawan Timor Leste di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Skuad Garuda dijadwalkan bertanding dua kali dengan Timor Leste pada 27 dan 30 Januari 2022.

Shin Tae-yong telah memanggil delapan nama baru untuk membela timnas Indonesia. Mereka menjadi bagian Garuda pada FIFA Matchday bulan ini.

Kedelapan nama pilihan baru STY itu adalah Adi Satrio (Persik Kediri), Achmad Figo (Arema FC), Sani Rizky Fauzi (Bhayangkara FC), Marselino Ferdinan (Persebaya Surabaya).

Lalu, ada Terens Puhiri (Borneo FC), M Rafli (Arema FC), Ronaldo Kwateh (Madura United), dan Bayu Fiqri (Persib Bandung).

Mayoritas dari mereka adalah para pemain muda yang juga dipanggil STY untuk mempersiapkan timnas U23 Indonesia di ajang Piala AFF U23 2022 pada Februari nanti.

Terkait alasan pemilihan nama-nama tersebut, STY telah mengutarakan alasannya.

Shin Tae-yong mengungkapkan pemanggilan delapan pemain itu murni dari pemantauannya di Liga 1 2021-2022.

Sebelum mengumumkan nama-nama 27 pemain, Shin Tae-yong telah memantau langsung pertandingan Liga 1 di Bali.

Dia dan jajaran tim pelatih timnas Indonesia datang ke stadion untuk menilai masing-masing permainan pemain di klub Liga 1.

"Jadi pemain-pemain yang baru memang hasil saya memantau di Liga 1," kata Shin Tae-yong dilansir dari BolaSport.com.

"Memang kelihatannya (menurut saya) ada kelebihan," ucap pelatih asal Korea Selatan itu.

Shin Tae-yong berharap para pemain baru itu bisa membalas kepercayaan yang sudah diberikan kepadanya.

Pada laga melawan Timor Leste nanti, kedelapan pemain baru itu diharapkan bisa membuktikan kelayakan untuk membela timnas Indonesia.

"Apakah pemain-pemain yang baru ini bisa melakukan seperti yang diinginkan? Nanti bisa dijawab di pertandingan," ujar Shin Tae-yong.

"Pemain-pemain muda ini memang dipersiapkan untuk Piala AFF U23 2022 juga," tuturnya menjelaskan.

Sementara itu, Sani Rizki Fauzi sangat antusias bergabung kembali dengan timnas Indonesia.

Dia terakhir kali ikut pemusatan latihan timnas Indonesia pada Juli 2020.

"Pertama-tama Alhamdullilah bersyukur dipanggil ke Timnas Senior lagi," ungkap Sani.

"Saya ingin buktikan kepada coach Shin Tae-yong bisa memberikan yang terbaik," ucapnya.

"Banyak teman-teman timnas U23 Indonesia kemarin (2019), jadi saya senang bergabung dengan timnas lagi," tutup pemain Bhayangkara FC itu. (Mochamad Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2022/01/22/04450058/alasan-shin-tae-yong-panggil-8-pemain-baru-di-timnas-indonesia

Terkini Lainnya

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke