Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kabar Timnas Indonesia: Tuntutan Aji Santoso hingga Shin Tae-yong Ingkar

KOMPAS.com - Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan segera memulai persiapan menjelang FIFA Matchday akhir bulan ini.

Pemusatan latihan timnas Indonesia kali ini akan berlangsung di Bali dan dijadwalkan dimulai pada Kamis (20/1/2022).

Nantinya, timnas Indonesia akan melakoni dua pertandingan uji coba menghadapi Timor Leste pada 24 dan 27 Januari 2022.

Seluruh pertandingan timnas Indonesia vs Timor Leste akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Dua laga melawan Timor Leste diharapkan bisa mengatrol posisi timnas Indonesia yang kini masih menempati peringkat ke-164 FIFA.

Adapun daftar 27 pemain timnas Indonesia pilihan Shin Ta-yong yang akan dipanggil sudah dirilis PSSI pada Selasa (18/1/2022).

Daftar tersebut menimbulkan sejumlah berita menarik mulai dari soal keluhan pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, hingga Shin Tae-yong yang tidak menepati ucapannya.

Berikut ini adalah rekap berita timnas Indonesia yang tayang di Kompas.com pada Rabu (19/1/2022):

Tuntutan Aji Santoso

Persebaya Surabaya menjadi tim yang paling banyak menyumbang pemain ke timnas Indonesia untuk agenda FIFA Matchday akhir bulan ini.

Total ada lima pemain Persebaya yang dipanggil Shin Tae-yong.

Mereka adalah Ernando Ari, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, dan Marselino Ferdinan.

Keputusan Shin Tae-yong memanggil lima pemain Persebaya membuat Aji Santoso gundah.

Sebab, Persebaya terancam tidak bisa menurunkan kekuatan terbaik ketika menghadapi PSS Sleman pada pekan ke-21 Liga 1 2021-2022.

Menurut jadwal, laga Persebaya vs PSS Sleman akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Kamis (27/1/2022) atau satu hari setelah uji coba kedua timnas Indonesia melawan Timor Leste.

Melihat jadwal tersebut, Aji Santoso berharap kebijaksanaan dari PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.

Aji Santoso dengan tegas meminta PT LIB untuk menunda pertandingan Persebaya vs PSS Sleman.

"Sudah resmi lima pemain kami dipanggil timnas," kata Aji Santoso dalam konferensi pers pasca-laga Bhayangkara FC vs Persebaya, Selasa (18/1/2022).

"Saya akan sampaikan ini dari awal. Jika sama-sama ingin mengambil keuntungan, pertandingan Persebaya (vs PSS Sleman) seharusnya ditunda," ujar Aji Santoso.

"Sebab, kalau tanggal 27 mereka bermain (pemain Persebaya yang dipanggil timnas), tanggal 28 Persebaya juga bertanding. Itu sangat mepet waktunya," tutur Aji Santoso.

Lebih lanjut, Aji Santoso menilai menunda pertandingan adalah opsi terbaik agar tidak ada pihak yang dirugikan, dalam hal ini adalah Persebaya dan timnas.

"Lima pemain kami dipanggil. Beda dengan tim lain yang mungkin hanya dua atau maksimal tiga pemain," kata Aji Santoso.

"Kami harus diberi ruang sedikit karena tidak mungkin tanggal 27 timnas Indonesia bermain sementara tanggal 28 kami harus bertanding. Itu sangat tidak mungkin," tutur mantan pelatih Arema FC itu menambahkan.

"Jadwal harus diatur ulang agar kita bisa sama-sama fair. Timnas bisa memakai pemain-pemain kami secara maksimal, kami pun juga seperti itu. Harus ada kebijakan dalam situasi seperti ini," ucap Aji Santoso.

Persebaya Surabaya saat ini menjadi salah satu kandidat kuat juara Liga 1 2021-2022.

Bajul Ijo, julukan Persebaya, kini menempati peringkat keempat klasemen dengan koleksi 39 poin dari 20 pertandingan.

Ricky Kambuaya dkk untuk sementara hanya tertinggal empat poin dari Bhayangkara FC yang duduk di puncak klasemen.

Shin Tae-yong Tidak Menepati Ucapannya Sendiri

Bek Ipswich Town (Inggris), Elkan Baggott, menjadi salah satu pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuka agenda FIFA Matchday awal tahun ini.

Keputusan Shin Tae-yong memanggil Elkan Baggott terbilang mengejutkan.

Sebab, pada awal Januari lalu, Shin Tae-yong sempat menyatakan tidak akan memanggil pemain yang kini sedang berkarier di luar negeri.

"Saya hanya akan memanggil pemain dari Liga Indonesia," kata Shin Tae-yong dikutip dari situs Antara pada 6 Januari 2022.

"Klub-klub luar negeri sudah berbaik hati melepas pemainnya kemarin. Kami harus membalas kebaikan itu. Jadi, kami sekarang harus mengalah," tutur Shin Tae-yong menambahkan.

Shin Tae-yong memang berhak memanggil semua pemain pilihannya untuk memperkuat timnas Indonesia pada FIFA Matchday.

Semua tim juga diwajibkan melepas pemain ke timnas jika dipanggil untuk agenda FIFA Matchday.

Terlepas dari dua hal itu, keputusan Shin Tae-yong memanggil Elkan Baggott tentu patut dipertanyakan.

Sebab, Elkan Baggott yang kini sedang berada di Inggris harus menjalani karantina mandiri selama 10 hari sesuai protokol kesehatan setibanya di Indonesia.

Terkait kedatangan Elkan Baggott, Mochamad Iriawan selaku Ketua Umum PSSI juga masih belum bisa memberi kepastian.

"Kami masih komunikasi (dengan Ipswich Town)," kata Mochamad Iriawan, Selasa (18/1/2022).

"Semoga semuanya bisa terakomodir dan Elkan Baggott disetujui untuk bergabung bersama timnas Indonesia," ucap Mochamad Iriawan menambahkan.

5 Wajah Baru di Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong

Mayoritas pemain timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi FIFA Matchday akhir bulan ini adalah alumni Piala AFF 2020.

Beberapa alumni Piala AFF 2020 yang kembali dipanggil Shin Tae-yong adalah Alfendra Dewangga, Pratama Arhan, Evan Dimas Darmono, Ricky Kambuaya, hingga Irfan Jaya.

Berdasarkan penjelasan PSSI, terdapat lima nama yang dipanggil Shin Tae-yong.

Mereka adalah Achmad Figo (Arema FC), Sani Rizky (Bhayangkara FC), Terens Puhiri (Borneo FC), Marselino Ferdinan (Persebaya), hingga Ronaldo Joybera Kwateh (Madura United).

Dua nama terakhir adalah wonderkid atau pemain muda potensial yang bersinar pada Liga 1 2021-2022.

Marselino Ferdinan menjadi salah satu pemain kunci keberhasilan Persebaya menempati peringkat keempat klasemen sementara Liga 1.

Pemain berusia 17 tahun itu tercatat sudah mencetak empat gol dan lima assist dari total 19 penampilan di Liga 1 musim ini.

Sebelumnya, Marcelino Ferdinan sudah menghebohkan jagat sepak bola nasional ketika namanya masuk ke dalam daftar 60 wonderkid terbaik di dunia versi media kenamaan Inggris, The Guardian. 

Sama seperti Marcelino Ferdinan, Ronaldo Kwateh juga digadang-gadang akan menjadi bintang timnas Indonesia pada masa depan.

Ronaldo Kwateh yang kini berusia 17 tahun merupakan pemain Madura United.

Sebelumnya, Ronaldo Kwateh sempat dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U18 Indonesia di Turki pada November 2021.

Selama di Turki, Ronaldo Kwateh sukses mencetak lima gol dari tiga pertandingan uji coba.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/20/05150048/kabar-timnas-indonesia-tuntutan-aji-santoso-hingga-shin-tae-yong-ingkar

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke