Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Tottenham Vs Chelsea: Spurs Tak Punya Jawaban, The Blues ke Final Piala Liga Inggris

KOMPAS.com - Chelsea melaju ke final Piala Liga Inggris atau Carabao Cup setelah menyudahi perlawanan Tottenham Hotspur 1-0 (3-0 secara agregat) pada Kamis (13/1/2022) dini hari WIB.

Ini adalah kali pertama Chelsea melaju ke final Piala Liga Inggris sejak 2019 ketika mereka kalah dari Manchester City pada partai pamungkas.

Sepanjang sejarah, ini merupakan kali kesembilan The Blues ke final Piala Liga atau Carabao Cup.

Thomas Tuchel pun mempertahankan rekor mencapai final di setiap turnamen knockout yang dijalani bersama Chelsea setelah melenggang ke final Piala FA, Liga Champions, dan Piala Liga.

The Blues kini akan menghadapi pemenang Liverpool atau Chelsea.

Chelsea unggul dua gol pada leg pertama lewat gol-gol Kai Havertz dan bunuh diri Ben Davies.

Ketika itu, Spurs tak punya jawaban dengan tembakan ke gawang pertama mereka datang lewat usaha Harry Kane pada menit ke-50.

Pergantian paling mencolok dari laga ini adalah Son Heung-min yang cedera digantikan oleh Giovanni Lo Celso.

Tantangan bagi Spurs untuk melaju ke laga pamungkas besar. Tak ada tim yang bisa melaju ke final Piala Liga setelah kalah lebih dari satu gol pada laga leg pertama semifinal sejak Aston Villa pada 1993-1994.

Chelsea memulai laga dengan empat pemain di belakang.

Timo Werner mencoba tembakan spekulasi jarak jauh pada menit ke-10 dengan kiper Gollini keluar dari gawang. Akan tetapi, usahanya masih melebar.

Romelu Lukaku kemudian menahan Ben Davies dan melepas tembakan yang memantul Japhet Tanganga dan melebar.

Kesempatan-kesempatan lalu datang ke Lucas Moura dan Malang Sarr.

Chelsea memimpin lebih dulu pada laga ini berkat kesalahan kiper Gollini.

Sang penjaga gawang hendak menghalau sepak pojok Mason Mount dengan kedua tangannya tetapi ia tak mengenai bola dan si kulit bundar masuk setelah memantul lewat punggung Antonio Ruediger.

The Blues pun memimpin 3-0 secara agregat dan mengontrol pertandingan.

Usaha Spurs untuk membalas lewat Harry Kane dan Pierre-Emile Hojberg masih bisa dihalau pertahanan The Blues.

Tuan rumah lalu tampak mendapat penalti setelah Ruediger menjatuhkan Hojbjerg di kotak penalti dengan tekelnya.

Namun, VAR mengintervensi dan mengatakan bahwa pelanggaran terjadi di luar kotak terlarang. Penalti pun batal.

Kedua tim lalu masuk ke ruang ganti dengan kedudukan tetap 1-0 untuk Chelsea.

BABAK KEDUA

Kesempatan pertama babak kedua jatuh ke Chelsea lewat tandukan Ruediger yang masih melambung.

Masuk ke menit ke-52, Spurs baru mencatatkan satu tembakan tepat sasaran dan hanya 28 persen penguasaan bola.

Andre Mariner lalu sempat memberi penalti setelah Kepa dianggap menjatuhkan Lucas Moura dalam situasi satu lawan satu.

Namun, VAR langsung memanggil Mariner ke monitor dan terlihat bahwa sang kiper melakukan tekel bersih untuk memenangkan bola di kaki penyerang asal Brasil tersebut.

Spurs akhirnya menjebol gawang Chelsea pada menit ke-63 setelah kesalahan di barisan belakang Chelsea.

Kiper Kepa Arrizabalaga memberi bola pelan ke Jorginho yang dicuri oleh Lucas Moura dan diteruskan ke Harry Kane yang tak terjaga.

Kepa lalu keluar dari sarangnya untuk berusaha menutup ruang tembak sehingga Kane mendapat ruang kosong.

Ia menceploskan bola dengan hanya Antonio Ruediger berupaya menjaga di garis gawang.

Hanya, VAR kembali mengintervensi dan mengatakan Kane telah offside karena ia lebih dekat ke gawang dari Kepa yang menjadi pemain bertahan kedua sebelum terakhir.

Pertandingan lalu dihentikan sementara pada menit-menit akhir karena ada darurat medis di tribune penonton.

Duel sempat dihentikan selama enam menit sebelum bergulir kembali.

Akan tetapi, Spurs tak dapat menciptakan peluang dan pertandingan berakhir dengan kemenangan 1-0 Chelsea.

Hasil ini juga memastikan Thomas Tuchel memenangi keenam laga yang ia lakoni melawan Tottenham sejauh ini.

TOTTENHAM vs CHELSEA 0-1 (Ruediger 18')

TOTTENHAM (5-3-2): 22-Gollini, 33-Davies, 6-Sanchez, 25-Tanganga, 2-Doherty (3-Sessegnon 54'), 8-Winks (Skipp 81'), 5-Hojbjerg, 12-Emerson, 18-Lo Celso (11-Gil 71'), 10-Kane, 27-Moura.

Cadangan: Lloris, Paskotski, Rodon, White, Alli, Scarlett.

CHELSEA (4-2-2-2): 1-Arrizabalaga, 28-Azpilicueta, 2-Rudiger, 31-Sarr, 4-Christensen (Silva 66'), 8-Kovacic (Alonso 66'), 5-Jorginho (7-Kante 66'), 20-Hudson-Odoi, 19-Mount (12-Loftus-Cheek 66'), 11-Werner (22-Ziyech 66'), 9-Lukaku.

Cadangan: Bettinelli, Niguez, Pulisic, Havertz.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/13/04501868/hasil-tottenham-vs-chelsea-spurs-tak-punya-jawaban-the-blues-ke-final-piala-liga

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Hasil Udinese Vs Juventus 0-1: Menang Tipis, Si Nyonya Tetap Gagal ke Liga Europa

Hasil Udinese Vs Juventus 0-1: Menang Tipis, Si Nyonya Tetap Gagal ke Liga Europa

Sports
Hasil Liga Spanyol: Celta Vigo Vs Barcelona 2-1, Valladolid Terdegradasi

Hasil Liga Spanyol: Celta Vigo Vs Barcelona 2-1, Valladolid Terdegradasi

Liga Spanyol
Hasil AC Milan Vs Verona 3-1: Tanda Cinta Ibra, Sinar Rafael Leao, Rossoneri Berpesta

Hasil AC Milan Vs Verona 3-1: Tanda Cinta Ibra, Sinar Rafael Leao, Rossoneri Berpesta

Sports
Hasil Madrid Vs Bilbao: Satu Persembahan Terakhir dari Raja Benzema...

Hasil Madrid Vs Bilbao: Satu Persembahan Terakhir dari Raja Benzema...

Liga Spanyol
Arema FC Mau Uji Coba Dihadiri Penonton, Tak Takut Rahasia Bocor

Arema FC Mau Uji Coba Dihadiri Penonton, Tak Takut Rahasia Bocor

Liga Indonesia
Man City Vs Inter: Guardiola Sebut Liga Champions Keharusan, Asa Treble Ciptakan Tekanan

Man City Vs Inter: Guardiola Sebut Liga Champions Keharusan, Asa Treble Ciptakan Tekanan

Liga Champions
Neymar Ucap Salam Perpisahan untuk Messi: Ini Tak seperti yang Kita Pikirkan...

Neymar Ucap Salam Perpisahan untuk Messi: Ini Tak seperti yang Kita Pikirkan...

Liga Lain
Hasil F1 GP Spanyol 2023: Dominasi Verstappen, Ungguli Hamilton

Hasil F1 GP Spanyol 2023: Dominasi Verstappen, Ungguli Hamilton

Sports
Emil Audero Berteman dengan Erick Thohir di Instagram, Pintu Menuju Naturalisasi?

Emil Audero Berteman dengan Erick Thohir di Instagram, Pintu Menuju Naturalisasi?

Liga Indonesia
Messi dan Benzema Ucap Sayonara: Koda dari Alunan Indah Sebuah Era

Messi dan Benzema Ucap Sayonara: Koda dari Alunan Indah Sebuah Era

Internasional
Menpora Memotivasi Atlet ASEAN Para Games dengan Kampanye 'Para Juara'

Menpora Memotivasi Atlet ASEAN Para Games dengan Kampanye "Para Juara"

Sports
Persebaya Penuh Kepercayaan Diri, Geber Latihan Intensitas Tinggi

Persebaya Penuh Kepercayaan Diri, Geber Latihan Intensitas Tinggi

Liga Indonesia
Klasemen ASEAN Para Games 2023: Indonesia Pertama, Ungguli Vietnam-Thailand

Klasemen ASEAN Para Games 2023: Indonesia Pertama, Ungguli Vietnam-Thailand

Sports
Wali Kota Cup Solo 2023 Siap Digelar, Diikuti 1.373 Pebulu Tangkis Indonesia

Wali Kota Cup Solo 2023 Siap Digelar, Diikuti 1.373 Pebulu Tangkis Indonesia

Badminton
Karim Benzema dan Real Madrid Resmi Berpisah

Karim Benzema dan Real Madrid Resmi Berpisah

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+