Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelatih FK Novi Pazar Puji Saddil Ramdani: Saya Butuh Pemain seperti Ini...

KOMPAS.com - Kabar ketertarikan FK Novi Pazar pada Saddil Ramdani ternyatan bukan isapan jempol belaka.

Pelatih FK Novi Pazar, Dragan Radojicic, membenarkan rencana tersebut dan mengakui kualitas Saddil Ramdani.

Kabar ketertarikan FK Novi Pazar pada Saddil Ramdani mulai mencuat akhir pekan lalu.

Bahkan, klub peserta Super Liga Serbia itu sudah mengajukan tawaran kepada Sabah FC selaku klub tempat Saddil Ramdani bermain saat ini.

"Ya, benar. Kami ingin Saddil bermain untuk FK Novi Pazar," kata Dragan Radojicic, pelatih berusia 51 tahun.

Dragan Radojicic mengetahui bahwa manajemen klubnya telah membuat tawaran pada Sabah FC.

Akan tetapi, sampai saat ini masih belum ada balasan dari email yang mereka kirim.

"Saya masih menunggu balasan dari Sabah FC. Sampai saat ini belum ada," ucap Dragan Radojicic.

"Kami akan memulai latihan pada 10 Januari. Jadi, kami ingin Saddil bisa bergabung," katanya menegaskan.

Menurut Dragan Radojicic, Saddil Ramdani masuk dalam skema bermain yang ingin dibangunnya di FK Novi Pazar.

Dia merasa Saddil Ramdani yang kini berusia 23 tahun, punya kemampuan spesial sebagai winger dan dianggap bisa bersaing di Super Liga Serbia.

"Saya butuh pemain seperti ini. Dia punya kualitas teknik dan sangat cepat. Saddil pemain yang sangat bagus. Bermain di Serbia juga akan sangat bagus untuknya," tutur Dragan Radojicic.

Ketertarikan dari FK Novi Pazar juga dikonfirmasi langsung oleh agen Saddil Ramdani, Alexander Talpes.

Sang agen menyebut bahwa pihak FK Novi Pazar telah membuat tawaran resmi pada Sabah FC.

"Saddil sangat menghormati kontrak itu. Dia merasa nyaman dengan Sabah FC. Tapi, kesempatan bermain di Eropa tidak akan datang kedua kalinya. Ini peluang bagus," kata Alexander Talpes, yang biasa disapa Alex, kepada Kompas.com.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/10/11200048/pelatih-fk-novi-pazar-puji-saddil-ramdani--saya-butuh-pemain-seperti-ini-

Terkini Lainnya

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke