Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Coutinho Mendekat ke Aston Villa, Gerrard Ungkap Kekaguman kepada Sang Magician

Hal tersebut diketahui melalui laporan pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano. Pada Jumat (7/1/2022), Romano memberikan update transfer Countinho.

Dituliskan Romano via Twitter, Aston Villa dan Barcelona melakukan kontak langsung lanjutan untuk kesepakatan pinjaman Coutinho hari ini.

Opsi pembelian akan dibahas, tetapi tidak ada kewajiban membeli pemain bagi Aston Villa.

Negosiasi berjalan positif dan berkembang. Pembicaraan kedua klub kini sudah masuk terkait gaji Countinho dan sang pemain siap pergi.

Jika transfer terwujud, maka ini akan membuat Coutinho bereuni dengan Steven Gerrard yang kini menjadi juru taktik Aston Villa.

Sebelumnya, Coutinho dan Gerrard pernah berkerja sama saat masih menjadi pemain Liverpool.

Coutinho bergabung dengan kubu Anfield dari Inter Milan pada Januari 2013.

Di tengah munculnya kabar soal kedatangan Coutinho ke Aston Villa, Gerrard mengungkapkan kekaguman kepada mantan rekan setimnya itu.

Menurut Gerrard, pemain berusia 29 tahun tersebut merupakan pesepak bola spesial.

Namun, dia enggan memberikan tanggapan soal kabar transfer Coutinho ke timnya.

"Dia (Countiho) adalah seseorang yang sangat saya hormati, tetapi saya tidak ingin menambah spekulasi karena dia milik Barcelona," kata Gerrard dilansir dari BBC.

"Saya tidak berpikir Anda mendapat julukan 'The Magician' jika Anda bukan pesepak kbola spesial," tuturnya memuji Countiho.

"Saya tidak punya apa-apa selain hal-hal positif untuk dikatakan tentang pemain tersebut," ucapnya.

"Dia adalah teman saya, jadi jika saya ditanyai pertanyaan, saya dapat berbicara selama yang Anda inginkan," ujarnya.

"Tetapi, jika Anda mencoba menghubungkannya dengan spekulasi apa pun atau mengungkapnya dari saya, Anda akan berada di sore yang panjang," ungkap Gerrard.

Philippe Coutinho bergabung dengan Barcelona dari Liverpool pada Januari 2018.

Mengutip Transfermarkt, pemain kelahiran Rio de Janeiro itu ditebus Barca dengan nilai fantastis mencapai 145 juta euro (sekitar Rp 2,3 triliun).

Penampilannya di Barca tak secemerlang di Liverpool sehingga sempat dipinjamkan ke Bayern Muenchen.

Meski begitu, Coutinho tercatat berkontribusi atas dua trofi Liga Spanyol dan dua gelar Copa del Rey untuk Barca.

Dia juga menciptakan 25 gol dan 14 assist dari 106 penampilan bersama Blaugrana di semua ajang.

Coutinho masih terikat kontrak bersama sang raksasa Catalan hingga Juni 2023.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/07/14000098/coutinho-mendekat-ke-aston-villa-gerrard-ungkap-kekaguman-kepada-sang-magician

Terkini Lainnya

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke