Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Sisi Lain Kekalahan 0-4 Timnas Indonesia dari Thailand di Final Piala AFF 2020

KOMPAS.com - Timnas Indonesia hanya bisa tertunduk lesu setelah dikalahkan Thailand empat gol tanpa balas di leg pertama final Piala AFF 2020, Rabu (29/12/2021) malam.

Anak asuhan Shin Tae-yong dibuat tidak bisa berkutik menghadapi dominasi Tim Gajah Perang sejak awal pertandingan di di Stadion Nasional Singapura tersebut.

Gol cepat Chanathip Songkrasin pada menit kedua membuka pesta gol Thailand ke gawang Indonesia.

Tim besutan Alexandre Polking itu menambah keran gol melalui Songkrasin (52’), Supachok Sarachat (67’), dan Bordin Phala (83’).

Para pemain Indonesia terlihat kehilangan momentum dan fokus. Hasil ini pun membuat langkah Indonesia merengkuh trofi Piala AFF 2020 pun semakin berat.

Terlepas dari itu, kekalahan telak Indonesia juga memiliki beberapa sisi lain yang cukup menarik yang sudah dirangkum Kompas.com.

Gol tercepat di Final Piala AFF

Gol pertama Thailand yang dilesakkan Chanathip Songkrasin pada menit kedua adalah gol tercepat sepanjang partai final Piala AFF. Chanathip Songkrasin mencetak gol saat pertandingan berjalan 1 menit 25 detik.

Rekor ini mengalahkan rekor pemain Vietnam Nguyen Anh Duc yang mencetak gol cepat 5 menit 29 detik ke gawang Malaysia pada leg kedua final Piala AFF 2018.

Pertemuan keempat Indonesia vs Thailand di Final

Laga di Stadion Nasional Singapura tersebut adalah pertemuan keempat kedua tim di partai final Piala AFF.

Sebelumnya, Indonesia dan Thailand pernah berebut gelar juara pada Piala AFF 2000, 2002 dan 2016. Kesemua edisi tersebut berakhir dengan kemenangan Thailand.

Kekalahan Paling Besar Indonesia di Final Piala AFF

Kekalahan empat gol tanpa balas menjadi kekalahan terbesar yang dirasakan tim Garuda selama laga di partai final Piala AFF.

Pada final AFF 2000 Thailand juga pernah menyarangkan empat gol melalui hattrick Worrawoot Srimaka dan Tanongsak Prajakkata.

Namun, tim Garuda masih sempat memberikan gol balasan melalui Uston Nawawi.

Empat adalah Angka Favorit Thailand ke Gawang Indonesia

Indonesia dan Thailand selalu bertemu dalam tiga gelaran Piala AFF (2016, 2018 dan 2020) terakhir. Menariknya, Thailand menyukai angka empat ke gawang Garuda.

Pada Piala AFF 2016, kedua tim bertemu tiga kali yakni di fase penyisihan Grup A dan dua leg final.

Pada fase grup, Indonesia kalah dengan skor 2-4. Di Piala AFF 2018, Indonesia juga tumbang dengan skor 2-4 pada babak penyisihan Grup B.

Terbaru, Thailand menang 4-0 di leg pertama final Piala AFF 2020.

Bukan Pertama Kali Menyerah 4 Gol Tanpa Balas

Leg pertama final Piala AFF 2020 bukan kali pertama Indonesia dipaksa menyerah empat gol tanpa balas pada turnamen negara-negara Asia Tenggara ini.

Pada Piala AFF 2014 Tim Garuda juga dicukur 0-4 oleh Filipina pada fase penyisihan grup A.

Kekalahan 0-4 merupakan yang terbesar bagi timnas Indonesia di ajang Piala AFF.

https://bola.kompas.com/read/2021/12/30/20400038/5-sisi-lain-kekalahan-0-4-timnas-indonesia-dari-thailand-di-final-piala-aff-2020

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke