Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Semifinal Liga 2: Bekuk PSIM 3-0, RANS Cilegon Promosi ke Liga 1!

KOMPAS.com - RANS Cilegon FC menang 3-0 atas PSIM Yogyakarta pada laga semifinal Liga 2 2021-2022.

Laga RANS Cilegon FC vs PSIM Yogyakarta telah digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Senin (27/12/2021) sore WIB.

Kemenangan RANS Cilegon FC ditentukan lewat gol-gol dari Bima Ragil (41' -pen), Alfin Tuasalamony (65'), dan Cristian Gonzales (80').

Dengan kemenangan ini, RANS Cilegon FC berhak melaju ke final Liga 2 2021-2022 dan dipastikan promosi ke Liga 1 musim depan.

RANS Cilegon FC tinggal menunggu pemenang laga Dewa United vs Persis Solo untuk mereka lawan di partai puncak.

Adapun duel Dewa United vs Persis Solo akan digelar malam ini pukul 21.00 WIB.

Ulasan pertandingan

RANS Cilegon FC dan PSIM Yogyakarta bermain dengan tempo cepat di tengah hujan deras yang mengguyur Stadion Pakansari, Bogor.

Beberapa peluang dihasilkan kedua tim, tetapi penyelesaian akhir menjadi problem RANS Cilegon FC dan PSIM Yogyakarta.

Sampai pertandingan berjalan setengah jam, RANS Cilegon FC dan PSIM belum mampu memecahkan kebuntuan.

Gol baru tercipta pada menit ke-41 melalui eksekusi penalti gelandang RANS Cilegon FC Bima Ragil.

Bima Ragil dengan tenang menempatkan bola di pojok kiri bawah gawang lawan. Sementara, kiper PSIM Imam Arief bergerak ke arah sebaliknya.

Sebelumnya, penalti untuk RANS Cilegon diberikan wasit Thoriq Alkariti setelah bek PSIM Benny Wahyudi menjegal Jujun Junaedi di kotak terlarang.

Skor 1-0 untuk keunggulan RANS Cilegon FC bertahan hingga babak pertama selesai.

Memasuki babak kedua, RANS Cilegon FC bermain lebih menyerang, meski mereka sudah unggul satu gol.

Mereka nyaris saja menggandakan keunggulan pada menit ke-60 andai eksekusi Rifal Lastori di mulut gawang tak melambung.

Namun, lima menit berselang, RANS Cilegon FC benar-benar membobol gawang lawan. Gol kedua mereka dicetak Alfin Tuasalamony.

Setelah menerima umpan sundulan Cristian Gonzales, Alfin Tuasalamony yang lolos dari pantauan lawan, melepas sepakan setengah voli dari luar kotak penalti.

Bola hasil tendangan Alfin Tuasalamony sudah coba ditahan kiper Imam Arief Fadillah, tetapi terlalu deras, sehingga tetap masuk ke gawang.

Pada menit ke-80, RANS Cilegon FC menambah keunggulan lewat gol penyerang berusia 45 tahun Cristian Gonzales.

Gonzales dengan mudah menyundul bola kegawang setelah meneruskan umpan silang Rifal Lastori dari sisi kiri.

Gol Cristian Gonzales menjadi yang terakhir pada laga ini. RANS Cilegon pun mengakhiri laga dengan kemenangan 3-0.

Susunan Pemain:

RANS Cilegon FC (4-5-1): Kurniawan Kartika Ajie (GK); Saddam Hi Tenang, Hamka Hamzah, Muhammad Hamdan Zamzani, Kurnia Karman; Muhammad Fadilla Akbar, Bima Ragil Satria Rakasiwi, Rifal Lastori, Alfin Ismail Tuasalamony, Jujun Junaedi; Cristian Gonzales

Pelatih: Rahmad Darmawan

PSIM Yogyakarta (4-3-3): Iman Arief Fadillah (GK); Benny Wahyudi, Jodi Kustiawan, Sunni Hizbullah, Taufik Hidayat; Akbar Tanjung, Syarif Wijianto, Achmad Subagja Baasith; Yoga Pratama, Aditya Putra Dewa, Arbeta Rokyawan 

Pelatih: Seto Nurdiantoro

https://bola.kompas.com/read/2021/12/27/18580698/hasil-semifinal-liga-2-bekuk-psim-3-0-rans-cilegon-promosi-ke-liga-1

Terkini Lainnya

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke