Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 "Singa" Singapura Siap Cari Mangsa, Indonesia Harus Waspada

KOMPAS.com - Sedikitnya ada tiga pemain Singapura yang patut diwaspadai timnas Indonesia pada semifinal Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia akan bertanding melawan Singapura pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020.

Laga Indonesia vs Singapura dijadwalkan berlangsung di National Stadium, Singapura, Sabtu (25/12/2021) pukul 19.30 WIB.

Timnas Indonesia datang ke laga ini dengan modal hasil imbang 1-1 pada leg pertama yang telah dilangsungkan tiga hari lalu, Rabu (22/12/2021).

Dengan demikian, peluang timnas Indonesia ke final cukup terbuka, begitu juga dengan The Lions - julukan timnas Singapura.

Lantaran Piala AFF 2020 tak mengenal gol tandang, Indonesia wajib menang dengan skor berapa pun untuk melaju ke partai puncak.

Untuk mewujudkan target itu, timnas Indonesia perlu tampil tanpa cela dan konsisten sepanjang pertandingan. 

Kehadiran Egy Maulana Vikri harus bisa dimanfaatkan untuk menciptakan peluang dan mencetak gol.

Selain fokus ke kekuatan sendiri, timnas Indonesia juga patut mewaspadai beberapa pemain Singapura yang berpotensi "menghalangi" jalan Garuda ke partai puncak.

Berikut tiga "singa" Singapura yang harus diberi perhatian lebih oleh pasukan Shin Tae-yong:

1. Ikhsan Fandi (penyerang)

Aneh jika tak memasukkan nama ini ke dalam daftar pemain Singapura yang berbahaya. Ikhsan Fandi adalah mesin gol armada Tatsuma Yoshida.

Putra dari legenda sepak bola Singapura Fandi Ahmad ini sudah menetak tiga gol dari lima pertandingan di Piala AFF 2020.

Satu gol di antaranya dia cetak ke gawang timnas Indonesia pada pertandingan leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Shin Tae-yong saja sampai menaruh perhatian lebih ke striker berusia 22 tahun ini.

"Kami harus meredam pemain nomor 9 (Ikhsan), dia cukup baik di depan," ucap Shin Tae-yong dalam jumpa pers jelang laga timnas Indonesia vs Singapura, Jumat (24/12/2021).

2. Shahdan Sulaiman (gelandang)

Sosok tak tergantikan di lini tengah Singapura. Dia selalu dimainkan pelatih Tasuma Yoshida sepanjang kejuaraan AFF Suzuki Cup 2020.

Menurut statistik Piala AFF, gelandang 33 tahun ini adalah pemain yang paling sering mengkreasikan peluang (15 chances created dari 5 laga).

Shahdan Sulaiman juga merupakan pemain yang paling rajin melepas umpan silang (27 crosses).

Tendangan bebas juga menjadi "senjata" utamanya. Pada leg pertama, free kick Shahdan sulaiman sering menciptakan situasi berbahaya di lini belakang timnas Indonesia.

Kakak kandung Ikhsan Fandi ini adalah tembok tangguh di lini pertahanan Singapura. Dia selalu bermain dis semua pertandingan Singapura sejak fase grup.

Irfan Fandi adalah pemain yang paling sering melakukan sapuan (24 clearances) di Piala AFF 2020. Dia sejajar dengan bek timnas Indonesia Alfeandra Dewangga.

Shin Tae-yong memasukkan Irfan Fandi ke dalam daftar pemain Singapura yang patut diwaspadai timnas Indonesia.

"Di belakang, ada pemain nomor 21 (Baharudin) dan 17 (Irfan)," kata Shin Tae-yong.

Para pemain di lini depan timnas Indonesia perlu tampil lebih garang lagi. Jika tidak, mereka akan "dimangsa" bek-bek tangguh Singapura, terutama Irfan Fandi.

https://bola.kompas.com/read/2021/12/25/13200088/3-singa-singapura-siap-cari-mangsa-indonesia-harus-waspada

Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke