Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Top Skor Piala AFF, Ikhsan Fandi Tembus 5 Besar Usai Bobol Timnas Indonesia

KOMPAS.com - Penyerang tim nasional Singapura, Ikhsan Fandi, berhasil menembus lima besar daftar top skor Piala AFF 2020.

Ikhsan Fandi naik ke lima besar setelah mencetak gol pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020 kontra timnas Indonesia.

Leg pertama Singapura vs Indonesia itu berlangsung di National Stadium pada Rabu (22/12/2021) malam WIB.

Ikhsan Fandi membobol gawang Indonesia setelah menerima umpan terobosan dari Faris Ramli pada menit ke-70.

Gol dari Ikhsan Fandi sekaligus membuyarkan keunggulan timnas Indonesia yang mencetak gol lebih dulu pada menit ke-28.

Adapun gol pembuka untuk timnas Indonesia dibukukan oleh Witan Sulaeman yang memaksimalkan assist Asnawi Mangkualam.

Leg pertama Singapura vs Indonesia kemudian berakhir dengan skor 1-1. 

Setelah ini, kedua tim akan kembali bersua pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020 yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (25/12/2021) malam WIB.

Laga kedua antara timnas Indonesia dan Singapura itu akan kembali digelar di National Stadium.

Berkat tambahan satu gol pada leg pertama kontra Indonesia, Ikhsan Fandi kini naik ke lima besar daftar top skor Piala AFF 2020.

Ikhsan Fandi mengoleksi tiga gol, setara dengan winger timnas Indonesia, Irfan Jaya.

Saat ini, Ikhsan Fandi dan Irfan Jaya tertinggal satu gol dari tiga pemain yang berada di puncak daftar top skor Piala AFF 2020, yakni Safawi Rasid (Malaysia), Teerasil Dangda (Thailand), dan Bienvenido Marajon Morenon (Filipina).

Ketiga pemain yang berada di puncak daftar top skor Piala AFF 2020 itu sama-sama mengoleksi empat gol.

Namun, Safawi Rasid dan Bienvenido Morenon dipastikan tidak bisa menambah pundi-pundi gol setelah Malaysia dan Filipina terhenti di fase grup.

Sementara itu, Teerasil Dangda masih bisa menambah koleksi gol. Terdekat, dia berpeluang mencetak gol ketika Thailand bersua Vietnam pada semifinal leg pertama, Kamis (23/12/2021) malam WIB.

Daftar Top Skor Piala AFF 2020

  • 4 Gol - Safawi Rasid (Malaysia), Teerasil Dangda (Thailand), Bienvenido Marajon Morenon (Filipina)
  • 3 Gol - Irfan Jaya (Indonesia), Ikhsan Fandi (Singapura)
  • 2 Gol - Nguyen Cong Phuong (Vietnam), Evan Dimas (Indonesia), Rachmat Irianto (Indonesia), Witan Sulaeman (Indonesia), Amin Nazari (Filipina), Chan Vathanaka (Kamboja), Kogileswaran Raj (Malaysia), Htet Phyo Wai (Myanmar), Patrick Reichelt (Filipina), Supachok Sarachat (Thailand), Nguyen Quang Hai (Vietnam), Nguyen Tien Linh (Vietnam).

https://bola.kompas.com/read/2021/12/23/05200048/top-skor-piala-aff-ikhsan-fandi-tembus-5-besar-usai-bobol-timnas-indonesia

Terkini Lainnya

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke