Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pesan Menyentuh Messi untuk Aguero, Kenang Momen di Timnas Argentina

KOMPAS.com - Lionel Messi menyampaikan pesan menyentuh untuk rekan setimnya di timnas Argentina dan penyerang Barcelona, Sergio Aguero, yang memutuskan gantung sepatu alias pensiun. 

Kabar pensiunnya Sergio Aguero disampaikan langsung oleh sang pemain dalam konferensi pers di markas Barcelona, Camp Nou, pada Rabu (15/12/2021) malam WIB. 

Ia memutuskan pensiun lebih cepat karena menderita penyakit cardiac arrythmia atau gangguan irama jantung. Hal tersebut diketahui saat Aguero membela Barcelona di Liga Spanyol 2021-2022 melawan Alaves, Minggu (31/10/2021). 

Pemain yang juga pernah berseragam Atletico Madrid dan Manchester City itu terlihat berbaring dan memegang dadanya setelah duel udara di area pertahanan Alaves.

Seusai kejadian, Aguero ditarik keluar dan dilarikan ke Barcelona Hospitals menggunakan ambulans. 

Pensiunnya Aguero dari sepak bola profesional sampai ke telinga sang sahabat, Lionel Messi. 

Eks bomber Barcelona yang sekarang membela PSG tersebut mengirimkan pesan menyentuh yang ditujukan untuk Aguero melalui Instagram pribadinya. 

Dalam pesannya, Messi menyoroti momen-momen saat ia dan Sergio Aguero meraih kesuksesan bersama di timnas Argentina. 

Keduanya bersama-sama mempersembahkan timnas Argentina gelar juara Piala Dunia U20 2005, medali emas Olimpiade Beijing 2008, hingga yang terbaru adalah Copa America 2021. 

"Hampir sepanjang karier bersama Kun (sapaan Sergio Aguero). Kami memiliki momen senang dan susah, tetapi semuanya membuat kami lebih dekat dan menjadi teman akrab. Kami akan terus menghabiskan waktu bersama di luar lapangan," tulis Lionel Messi. 

"Dengan kebahagiaan mengangkat trofi Copa America beberapa waktu lalu, dengan semua pencapaian yang kamu raih di Inggris, menyakitkan rasanya melihat kamu berhenti melakukan apa yang kamu cintai."

"Saya yakin kamu akan terus bahagia karena kamu adalah orang yang memancarkan kebahagiaan. Kami yang mencintaimu akan selalu ada." 

"Babak baru dalam hidupmu dimulai dan saya yakin kamu akan menikmatinya. Saya sangat mencintaimu temanku, saya sangat merindukan bermain bersamamu di lapangan dan ketika bertemu di tim nasional." 

Sebelum memutuskan pensiun, Sergio Aguero sejatinya baru bergabung dengan Barcelona pada musim ini usai kontraknya di Manchester City habis. 

Sergio Aguero hanya tampil lima kali membela Barcelona sebelum didiagnosis menderita gangguan irama jantung. 

Adapun dari lima pertandingan tersebut, Aguero mencetak satu gol pada laga El Clasico kontra Real Madrid. 

https://bola.kompas.com/read/2021/12/16/11200098/pesan-menyentuh-messi-untuk-aguero-kenang-momen-di-timnas-argentina

Terkini Lainnya

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke