Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga Inggris: Hujan Penalti, Aktor Man United Ronaldo-Rangnick Ukir Catatan Langka

KOMPAS.com - Rangkaian pekan ke-16 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2021-2022, telah merampungkan enam pertandingan.

Dari enam laga yang telah dimainkan, lahir tujuh gol penalti. Bahkan, tim-tim papan atas klasemen Liga Inggris seperti Manchester City, Chelsea, Liverpool, dan Manchester United, menang berkat gol yang lahir dari titik putih tersebut.

Di samping hujan gol penalti, ada catatan langka yang berhasil diukir oleh dua aktor kemenangan Man United, yakni Cristiano Ronaldo dan sang pelatih Ralf Rangnick.

Gol penalti pertama dalam rangkaian pekan ke-16 Premier League lahir pada laga Brentford vs Watford, Sabtu (11/12/2021) dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Brentford selaku tim tuan rumah mencetak gol penalti berkat eksekusi Bryan Mbeumo pada menit ke-90+6.

Eksekusi penalti Bryan Mbeumo sekaligus menjadi gol kemenangan Brentford yang sempat tertinggal 0-1 pada babak pertama.

Klub berjulukan The Bees itu bangkit dan mengalahkan Watford dengan skor 2-1.

Setelah pertandingan Brentford vs Watford, gol penalti kembali lahir pada laga yang melibatkan tim-tim papan atas.

Man City yang menjamu Wolverhampton Wanderers (Wolves) di Stadion Etihad, Sabtu (11/12/2021) malam WIB, menang 1-0 berkat gol penalti Raheem Sterling pada menit ke-66.

Pesaing Man City di tiga besar klasemen Liga Inggris, Liverpool, juga menang berkat gol penalti saat menjamu Aston Villa.

Gol penalti untuk The Reds, julukan Liverpool, lahir lewat eksekusi Mohamed Salah pada menit ke-67.

Itu menjadi satu-satunya gol yang mampu dicetak Liverpool ke gawang Aston Villa. Anak-anak asuh Juergen Klopp menang dengan skor 1-0.

Selanjutnya, hujan gol lahir pada laga Chelsea vs Leeds United yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge, London, bersamaan dengan laga Liverpool vs Aston Villa.

Laga Chelsea vs Leeds United melahirkan total tiga gol penalti dengan dua di antaranya dibukukan oleh tim tuan rumah.

Sepasang gol penalti yang dibukukan Chelsea lahir berkat eksekusi gelandang timnas Italia, Jorginho, masing-masing pada menit ke-58 dan dan ke-90+4.

Sementara itu, satu gol penalti untuk Leeds United dicetak oleh Raphinha pada menit ke-28.

Gol penalti kedua yang dibukukan Jorginho sekaligus mengantarkan Chelsea menuju kemenangan.

Klub berjulukan The Blues itu sukses memetik kemenangan 3-2 atas tamunya, Leeds United.

Terakhir, gol penalti lahir pada laga Norwich City vs Man United di Stadion Carrow Road, Minggu (12/12/2021) dini hari WIB.

Man United selaku tim tamu berhasil memenangi laga tersebut dengan skor 1-0 berkat gol penalti yang dibukukan oleh Cristiano Ronaldo pada menit ke-75.

Sumbangan satu gol ke gawang Norwich City membuat Ronaldo mengukir catatan langka.

Opta Joe menulis, Ronaldo merupakan pemain ketiga yang mencetak gol untuk Man United di bawah asuhan tiga pelatih berbeda dalam satu musim kompetisi.

Pada musim ini, Ronaldo mencetak gol saat Man United berada di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Michael Carrick, dan Ralf Rangnick.

Catatan serupa kali terakhir diukir oleh James Hanson dan Joe Spence pada musim 1926-1927, di bawah asuhan pelatih John Chapman, Lal Hilditch, dan Herbert Bamlett.

Selain Ronaldo, Ralf Rangnick selaku pelatih juga berhasil mengukir catatan langka dalam kemenangan yang diraih Man United.

Ralf Rangnick menjadi pelatih Man United kedua yang mencatatkan clean sheet atau tanpa kebobolan dalam dua laga pertamanya di pentas Liga Inggris setelah Ernest Mangnall pada 1903.

Hasil Liga Inggris

Pekan ke-16

Sabtu (11/12/2021)

  • Brentford 2-1 Watford (Pontus Jansson 84', Bryan Mbeumo 90+6'-p; Emmanuel Dennis 24')
  • Man City 1-0 Wolves (Raheem Sterling (66'-p)
  • Chelsea 3-2 Leeds United (Mason Mount 42', Jorginho 85'-p, 90+4'-p; Raphinha 28'-p, Joe Gelhardt 83')
  • Liverpool 1-0 Aston Villa (Mohamed Salah 67'-p)
  • Arsenal 3-0 Southampton (Alexandre Lacazette 21', Martin Odegaard 27', Gabriel Magalhaes 62')

Minggu (12/12/2021)

  • Norwich 0-1 Man United (Cristiano Ronaldo 75'-p)

https://bola.kompas.com/read/2021/12/12/04100068/hasil-liga-inggris--hujan-penalti-aktor-man-united-ronaldo-rangnick-ukir-catatan

Terkini Lainnya

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke