Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Liga Italia: AC Milan Siap Beraksi untuk Kokohkan Puncak Klasemen

KOMPAS.com – Pergelaran pekan ke-17 Serie A, kasta tertinggi Liga Italia 2021-2022 akan berlanjut pada Sabtu (11/12/2021) hingga Selasa (14/12/2021).

Berdasarkan jadwal Italia, pertandingan antara Udinese vs AC Milan akan dihelat di Stadion Friuli pada Minggu (12/12/2021) dini hari WIB.

AC Milan masih memimpin puncak klasemen Liga Italia seusai mengemas 38 angka dari 16 pertandingan.

Tercatat, Milan besutan Stefano Pioli telah meraih 12 kemenangan, dua imbang, dan dua kekalahan.

Apabila dikerucutkan menjadi lima laga teraktual, performa Milan tampak tidak konsisten.

Sebab, lima laga Milan itu diwarnai hasil dua kemenangan, satu imbang, dan dua kekalahan.

Meski demikian, klub berjuluk Rossoneri itu berhasil menorehkan dua kemenangan beruntun pada laga teraktual di Serie A.

Dua kemenangan di atas diraih Milan kala bertanding melawan Salernitana dan Genoa.

Pada laga melawan Genoa, Ibrahimovic dan kolega berhasil memenangi pertandingan dengan skor telak 0-3.

Trigol atau tiga gol Milan yang tercipta pada laga itu dikemas oleh brace Junior Messias (45+1’, 61’) dan Zlatan Ibrahimovic (10’).

Sementara itu Milan juga sukses menekuk Salernitana dengan skor 2-0 pada laga yang digelar di San Siro.

Dwigol Milan ke gawang Salernitana dicetak oleh Franck Kessie pada menit ke-5 dan Alexis Saelemaekers di menit ke-18.

Kemenangan Milan melawan Udinese dapat mengokohkan posisi mereka di puncak klasemen Liga Italia.

Adapun dua pesaing terdekat Milan di klasemen Serie A yakni Inter Milan (posisi 2) dan Napoli (posisi 3).

Jadwal pekan ke-17 Liga Italia Sabtu (11/12/2021) hingga Selasa (14/12/2021):

Sabtu (11/12/2021):

  • Pukul 02:45 WIB – Genoa vs Sampdoria
  • Pukul 21:00 WIB – Fiorentina vs Salernitana

Minggu (12/12/2021):

  • Pukul 00:00 WIB – Venezia vs Juventus
  • Pukul 02:45 WIB – Udinese vs Milan
  • Pukul 18:30 WIB – Torino vs Bologna
  • Pukul 21:00 WIB – Hellas Verona vs Atalanta

Senin (13/12/2021):

  • Pukul 00:00 WIB – Sassuolo vs Lazio
  • Pukul 00:00 WIB – Napoli vs Empoli
  • Pukul 02:45 WIB – Inter Milan vs Cagliari

Selasa (14/12/2021):

  • Pukul 02:45 WIB – Roma vs Spezia

https://bola.kompas.com/read/2021/12/11/07000048/jadwal-liga-italia--ac-milan-siap-beraksi-untuk-kokohkan-puncak-klasemen

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke