Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Vs Arema FC, Ujian Ketajaman Duet Wander Luiz dan Castillion

KOMPAS.com - Duet penyerang Persib Bandung, Wander Luiz dan Geoffrey Castillion, kembali unjuk ketajaman saat membawa klub berjulukan Maung Bandung itu menang telak 4-0 atas Persiraja Banda Aceh.

Dalam laga pekan ke-13 Liga 1 2021-2022 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/11/2021) itu Wander Luiz dan Castillion menunjukkan kombinasi apik sebagai duet penyerang mematikan.

Pelatih Persib Robert Rene Alberts merasa bahagia melihat kembalinya kombinasi duet Wander Luiz-Castillion. Dikatakan pelatih asal Belanda itu, koneksi Luiz-Castillion semakin padu.

"Yang saya katakan kepada mereka adalah hal yang positif karena mereka tampil lebih intensif dalam permainan, lebih banyak koneksi satu sama lain," kata Alberts kepada wartawan.

"Mereka melakukan kombinasi yang bagus, saya sangat suka gol yang dicetak oleh Geoffrey ketika dia menerima bola pantul dari Luiz," ujar Alberts melanjutkan.

Alberts menilai, Wander Luiz dan Castillion terus menunjukkan perkembangan yang signifikan. Meski begitu, dia belum terlalu puas dengan performa keduanya.

Pelatih asal Belanda itu ingin melihat konsistensi permainan Wander Luiz dan Castillion, terlebih di laga menghadapi tim-tim besar.

Sebab sejauh ini, keduanya baru bisa mencetak gol saat Persib berhadapan dengan lawan yang berposisi di tabel bawah klasemen.

Tentunya Luiz dan Castillion bisa membuktikan kapasitasnya sebagai duet penyerang berbahaya, saat Persib bersua Arema FC di pekan ke-14 Liga 1 2021-2022.

Duel yang akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (28/11/2021) itu merupakan laga krusial bagi Persib yang berambisi naik ke puncak klasemen.

Tambahan tiga poin dibutuhkan Maung Bandung untuk merealisasikan target tersebut. 

"Jadi itu perkembangan yang positif, tapi saya masih ingin mereka bermain di big match dengan intensitas yang sama, motivasi yang sama," tutur Alberts menegaskan.

"Bagaimana mereka bermain dengan rasa bangga ketika mengenakan jersey Persib Bandung, tampil untuk tim yang ingin mereka bela," katanya menambahkan.

 

https://bola.kompas.com/read/2021/11/28/12400098/persib-vs-arema-fc-ujian-ketajaman-duet-wander-luiz-dan-castillion

Terkini Lainnya

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke