Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Top Skor Liga Champions, Mesin Gol Lewandowski dan Ronaldo Belum Berhenti

KOMPAS.com - Robert Lewandowski masih memimpin daftar top skor Liga Champions 2021-2022 di tengah kejaran Cristiano Ronaldo.

Robert Lewandowski menjadi salah satu aktor kemenangan 2-1 Bayern Muenchen atas Dynamo Kiev pada matchday kelima Grup E Liga Champions 2021-2022, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB.

Dia menyumbang satu gol untuk Die Roten pada pertandingan yang digelar di Stadion NSC Olimpiyskiy itu.

Dengan torehannya ke gawang Dynamo Kiev, Lewandowski tercatat selalu mencetak gol dalam sembilan pertandingan Liga Champions berturut-turut.

Lewandowski sebelumnya juga pernah mengukir prestasi serupa pada rentang September 2019-Agustus 2020.

Penyerang berkebangsaan Polandia itu sudah mengoleksi sembilan gol.

Robert Lewandowski unggul dua gol dari penyerang Ajax Amsterdam Sebastian Haller di peringkat kedua.

Koleksi gol Haller masih bisa bertambah pekan ini, mengingat Ajax baru bertanding melawan Besiktas pada Kamis (25/11/2021) dini hari WIB.

Tepat di bawah Lewandowski dan Haller adalah megabintang Manchester United Cristiano Ronaldo dengan enam gol.

Ronaldo baru saja menambah koleksi golnya saat mengantarkan Man United menang 2-0 atas Villarreal di Estadio de la Ceramica, dini hari tadi.

Dia membuka keunggulan The Red Devils pada menit ke-78, sebelum Jadon Sancho mengoyak jala Villarreal pada pengujung laga (90').

CR7 menjadi pemain pertama yang mencetak gol pada lima laga perdana Liga Champions untuk tim Inggris dalam satu musim kompetisi.

Sementara Lewandowski dan Ronaldo saling unjuk kebolehan membobol gawang lawan, Lionel Messi masih seret gol.

Terhitung hingga matchday keempat, bintang Paris Saint-Germain (PSG) itu baru membukukan tiga gol.

Akan tetapi, Messi memiliki kesempatan untuk menambah koleksi golnya saat PSG bertandang ke markas Manchester City, Stadion Etihad, pada laga kelima Grup A, dini hari nanti.

Daftar top skor Liga Champions 2021-2022 hingga Rabu (24/11/2021):

  • 9 gol - Robert Lewandowski (Bayern Muenchen)
  • 7 gol - Sebastian Haller (Ajax Amsterdam)
  • 6 gol - Cristiano Ronaldo (Manchester United)
  • 5 gol - Christopher Nkunku (RB Leipzig), Mohamed Salah (Liverpool)
  • 4 gol - Karim Benzema (Real Madrid), Leroy Sane (Bayern Muenchen), Riyad Mahrez (Manchester City).

https://bola.kompas.com/read/2021/11/24/08100028/top-skor-liga-champions-mesin-gol-lewandowski-dan-ronaldo-belum-berhenti

Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino Kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino Kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke