Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Liga 1 Hari Ini, Kans Bhayangkara FC Jauhi Persib Bandung

KOMPAS.com - Pekan ke-13 Liga 1 2021-2022 akan digelar mulai hari ini, Senin (22/11/2021). 

Dibuka dengan tiga pertandingan, termasuk yang melibatkan tim papan atas Bhayangkara FC. 

Bhayangkara FC dijadwalkan menghadapi PS Sleman (PSS) di Stadion Manahan, Solo, sore ini pukul 15.15 WIB. 

Ini menjadi kesempatan bagus bagi The Guardian - julukan Bhayangkara FC - untuk kembali ke jalur kemenangan. 

Pekan lalu, tim yang diasuh Paul Munster itu takluk 1-2 dari Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo, Sleman (18/11/2021). 

Apabila bisa mengalahkan PSS, Bhayangkara FC dipastikan bakal menjauh dari kejaran Persib Bandung. 

Bhayangkara FC saat ini masih bertengger di puncak klasemen Liga 1 2021-2022 dengan koleksi 28 poin dari 12 laga. 

Evan Dimas dan kolega unggul tiga poin dari Maung Bandung - julukan Persib - yang menguntit di peringkat kedua. 

Jarak tersebut bisa melebar menjadi enam poin jika Bhayangkara FC bisa mendapat hasil sempurna dari laga vs Super Elang Jawa - julukan PSS. 

Adapun Persib Bandung baru akan berlaga pada Rabu (24/11/2021) malam WIB melawan tim juru kunci Persiraja Banda Aceh.

Selain PSS vs Bhayangkara FC, dua laga lainnya yang digelar hari ini adalah Persipura Jayapura vs Persikabo 1973 dan PSIS Semarang vs PSM Makassar. 

Duel antara Persipura dan 1973 akan dilangsungkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, dengan waktu kick-off sama dengan laga PSS vs Bhayangkara FC. 

Persipura dan Persikabo sangat membutuhkan tambahan poin untuk mengatrol posisi mereka di papan klasemen Liga 1. 

Persipura saat ini menempati peringkat ke-17 (zona degradasi). Tim Mutiara Hitam baru mengumpulkan lima angka dari 12 laga. 

Adapun Persikabo 1973 duduk di posisi ke-12 klasemen dengan koleksi 12 poin.

Sementara itu, laga PSIS vs PSM akan dimulai setelah pertandingan Persipura vs Persikabo di stadion yang sama. 

PSIS saat ini menempati peringkat kelima klasemen Liga 1 dengan koleksi 20 poin, sedangkan PSM duduk di tangga nomor sembilan (17 poin).

Jadwal Liga 1 hari ini, Senin (22/11/2021):

  • 15.15 WIB - PSS vs Bhayangkara FC
  • 15.15 WIB - Persipura Jayapura vs Persikabo 1973
  • 20.45 WIB - PSIS Semarang vs PSM Makassar

https://bola.kompas.com/read/2021/11/22/06000058/jadwal-liga-1-hari-ini-kans-bhayangkara-fc-jauhi-persib-bandung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke