Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HT Venezia Vs AS Roma: Tammy Abraham Bawa Serigala Ibu Kota Unggul 2-1

KOMPAS.COM – Pertandingan babak pertama antara Venezia melawan AS Roma dalam lanjutan pekan ke-12 Liga Italia 2021-2022, berakhir dengan skor 1-2.

Laga Venezia vs Roma digelar di Stadion Pier Luigi Penzo, Minggu (7/11/2021) malam WIB.

Venezia sempat unggul lebih dulu lewat yang dicetak Mattia Caldara pada menit ke-3.

Namun, AS Roma asuhan Jose Mourinho berhasil membalikkan keadaan melalui gol yang dikemas oleh Shomurodov (43’) dan Tammy Abraham (45+1).

Ulasan pertandingan Venezia vs Roma

Kedua tim langsung bermain terbuka sejak awal babak pertama.

Venezia yang mengandalkan penguasaan bola berhasil membuka keunggulan di menit-menit awal pertandingan.

Gol tersebut diciptakan melalui umpan dari tendangan bebas dari sisi kanan pertahanan Roma pada menit ketiga.

Mattia Ramu yang menjadi eksekutor free kick Venezia, mengarahkan bola ke tengah kotak penalti Roma.

Mattia Caldara yang berdiri di sana menerima bola dan melakukan satu sentuhan ke sudut kiri gawang untuk menciptakan keunggulan 1-0 untuk tim tuan rumah.

Pada menit ketujuh, terjadi sebuah drama selepas wasit Gianluca Aureliano meniup peluit untuk pelanggaran yang dilakukan pemain Venezia di kotak terlarang.

Di momen itu, baik kiper Venezia, S.Romero, dan eksekutor penalti Roma sudah bersiap melakukan tendangan dari titik putih.

Namun, wasit menguubah keputusannya soal penalti itu setelah adanya intervensi VAR. Kesempatan Roma mencetak gol ‘mudah’ pun dibatalkaan wasit.

Venezia mendapat tendangan sudut pada menit ke-17 dan Aramu yang menjadi penendang.

Namun, kesempatan tersebut tak berarti apaa-apa setelah pemain bertahan Roma memblokir umpannya.

Stephan El Shaarawy mencoba merangsek masuk ke kotak penalti lawan, tetapi usaha itu buyar seusai palang pintu Venezia dengan cekatan menahan serangan.

Pada menit ke-28 terjadi kemelut di gawang Veneziaa, Tammy Abraham mencoba memecah kebuntuan dengan tendangan kerasnya dari sisi kanan.

Tendangan itu belum mampu membuahkan gol dan hanya membentur mistar gawang.

Setelah itu, El-Shaaarawy mendaapat peluang di dalam kotak penalti. Tak mau menyia-nyiakan kesempatan, ia langsung menebaknya ke arah gawang.

Namun, tembakan El-Shaarawy masih mudah untuk diselamatkan oleh Romero.

Pada menit ke-35, Lorenzo Pellegrini mendapat peluang dan langsung melancarkan tembakan. 

Namun, bola tendangan Pellegrini yang mengarah ke sudut kanan bawah gawang masih mampu ditangkap kiper Venezia, Romero.

Roma berusaha mendominasi pertandingan dengan melakukan kontrol bola melalui operan-operan pendek untuk memecah kebuntuan.

Hasilnya, Roma mampu untuk mencetak skor seusai Eldor Shomurodov menembakkan bola rebound di dalam kotak penalti ke sudut kanan gawang lawan pada menit ke-43.

Pundi-pundi gol Roma kembali bertambah menjelang babak pertama usai.

Tammy Abraham melepaskan tembakan yang tidak mampu dijangkau kiper Veneziaa pada menit ke-45+2.

Susunan pemain Venezia vs Roma 

Venezia (4-3-3): 88-S.Romero; 55-R.Haps, 32-P.Ceccaroni, 31-M.Caldara, 7-P.Mazzocchi; 27-G.Busio, 44-E.Ampadu, 33-D.Crnigoj; 23-S.Kiyine, 77-D.Okereke, 10-M.Aramu

Pemain cadangan: 1-Niki Maenpaa, 3-Cristian Molinaaro, 8-Tanner Tessmann, 9-Francesco Forte, 11-Arnor Sigurosson, 13-Marco Modolo, 14-Thomas Henry, 18-Daan Heymans, 19-Bjarki Steinn Bjarkaason, 22- Tyronne Ebuehi, 30-Michael Svoboda, 42-Dor Peretz.

Pelatih: P.Zenetti

AS Roma (3-4-1-2): 1-R.Patricio; 3-Ibanez, 24-M.Kumbulla, 23-Mancini; 92-Elshaarawy, 17-J.Veretout, 4-B.Cristante, 2-R.Karsdrop; 7-L.Pellegrini; 9-T.Abraham, 14-E.Shomurodov.

Pemain cadangan: 8-Gonzalo, 11-Carles Perez, 19-Bryan Renolds, 21-Borja Mayoral, 22-Nicolo Zaniolo, 42-Amadou Diawara, 59-Nicolaa Zalewski, 63-Pietro Boer, 64-Felix Ohene Afena-Gyan, 65-Filippo Tripi, 77-Henrikh Mkhitaryan, 87-Daniel Fuzato.

Pelatih: Jose Mourinho

https://bola.kompas.com/read/2021/11/07/19383348/ht-venezia-vs-as-roma-tammy-abraham-bawa-serigala-ibu-kota-unggul-2-1

Terkini Lainnya

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke