Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man United Dilibas Liverpool 0-5, Solskjaer Bicara soal Masa Depannya

Duel Man United vs Liverpool pada pekan kesembilan Liga Inggris 2021-2022 telah digelar di Old Trafford pada Minggu (24/10/2021) malam WIB.

Setan Merah tampil begitu mengecewakan di hadapan publik sendiri seusai dilibas Liverpool 0-5.

Mohamed Salah bersinar di Old Trafford dengan mencetak hat-trick alias trigol ke gawang David de Gea.

Adapun dua gol The Reds yang lain dicatatkan atas nama Naby Keita dan Diogo Jota.

Ini adalah kekalahan terbesar Man United dalam sejarah pertemuan dengan Liverpool di Old Trafford.

Man United juga kembali gagal meraih kemenangan dalam empat laga beruntun di Premier League.

Sebelumnya, Setan Merah dikalahkan Aston Villa (0-1), diimbangi Everton (1-1), dan takluk di tangan Leicester City (2-4).

Kini, Man United menjadi anggota Big Six atau enam tim elite Liga Inggris dengan jumlah kebobolan terbanyak (15 gol).

Hasil-hasil negatif itu membuat Cristiano Ronaldo dkk menempati peringkat ketujuh di klasemen Liga Inggris dengan perolehan 14 poin.

Situasi ini pun membuat posisi kursi kepelatihan Ole Gunnar Solskjaer menjadi terancam.

Di media sosial, tak sedikit para suporter Man United mendorong Man United mundur dengan tagar #OleOut.

Selepas pertandingan Man United vs Liverpool, Solskjaer memberikan tanggapan terkait masa depannya di Old Trafford.

Pertama-tama, pelatih asal Norwegia itu mengatakan kekalahan 0-5 dari Liverpool adalah titik terendah dalam hidupnya.

Meski demikian, Solskjaer masih optimistis akan melanjutkan pekerjaannya sebagai juru taktik Setan Merah.

"Ini adalah perasaan terburuk. Anda merasakan titik terendah dan hal tersebut adalah perasaan yang kami miliki sekarang," kata Solskjaer dikutip Manchester Evening News.

"Dalam beberapa minggu terakhir kami tersandung. Hasilnya belum datang, kami belum perform, kami kebobolan terlalu banyak gol mudah dan itu menjadi perhatian."

"Saya tidak mendengar apa-apa lagi (tentang masa depan di MU) dan saya masih memikirkan pekerjaan besok," tambahnya.

"Tentu saja, kami semua berada di titik terendah, saya tidak bisa mengatakan sekarang bahwa saya merasa lebih buruk dari ini."

"Kekalahan ini adalah yang terburuk dan terendah yang pernah saya alami, tetapi saya akan bertanggung jawab hari ini dan ke depannya."

Lebih lanjut, Ole Gunnar Solskjer yakin bisa membawa Man United bangkit dari keterpurukan.

"Saya percaya pada diri saya sendiri, saya percaya bahwa saya semakin dekat dengan apa yang saya inginkan dengan klub," ujar Solskjaer.

"Saya pikir apa yang telah kami lakukan, apa yang saya lihat, perkembangan tim, dan tentu saja hasil akhir-akhir ini tidak cukup bagus."

"Hal tersebut mungkin membawa banyak keraguan kepada siapa pun."

"Namun, saya harus tetap kuat dan saya percaya dengan apa yang telah kami lakukan baik dari staf pelatih dan para pemain."

"Minggu depan adalah tandang melawan Tottenham Hotspur, lalu pertandingan Liga Champions kontra Atalanta, dan tim berikutnya yang mengunjungi kami adalah Manchester City."

"Kami harus melihat ke depan, berpikir dengan baik dan memastikan kami masuk ke sesi latihan berikutnya dalam kerangka pikiran yang benar," kata Ole Gunnar Solskjaer menambahkan.

https://bola.kompas.com/read/2021/10/25/12400058/man-united-dilibas-liverpool-0-5-solskjaer-bicara-soal-masa-depannya

Terkini Lainnya

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke