Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Vs Real Madrid, Sergio Aguero Bawa "Kutukan" ke El Clasico

KOMPAS.com - Penyerang anyar Barcelona Sergio Aguero memiliki catatan buruk setiap kali berhadapan dengan Real Madrid.

Sergio Aguero didatangkan Barcelona dari Manchester City pada bursa transfer musim panas 2021 secara gratis.

Akan tetapi, striker asal Argentina tak bisa langsung bermain karena harus memulihkan cedera betisnya.

Setelah lebih kurang 10 pekan absen, Aguero pun tampil perdana bersama Barcelona pada laga kontra Valencia di Liga Spanyol (18/10/2021).

Aguero bermain sekitar tiga menit dalam laga yang berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Barcelona itu.

Dua hari berselang, Aguero tampil selama 15 menit dalam kemenangan 1-0 Barca atas Dynamo Kiev di ajang Liga Spanyol.

Kembalinya Aguero menjadi berkah bagi Barcelona. Dia bisa debut dalam El Clasico Barcelona vs Real Madrid nanti malam.

Akan tetapi, Barcelona agaknya perlu bijak menggunakan jasa Aguero karena sang pemain seolah "dikutuk" setiap kali menghadapi Real Madrid.

Menurut laporan Marca, Aguero 14 kali berhadapan dengan Los Blancos, masing-masing saat berbaju Atletico Madrid dan Manchester City.

Dari semua pertandingan itu, Aguero tak sekali pun meraih kemenangan. Dia cuma bisa membawa klubnya seri lima kali dan menelan sembilan kekalahan.

Rinciannya, Aguero tiga kali imbang dan kalah delapan kali dalam 11 laga kontra Real Madrid bareng Atletico.

Sementara, saat memperkuat Man City, Aguero tiga kali melawan Real Madrid dengan catatan sekali imbang dan dua kali kalah.

Lebih mengejutkan lagi, Sergio Aguero hanya bisa mencetak empat gol ke gawang Real Madrid dalam periode tersebut.

Namun, catatan di atas tidak bisa dijadikan acuan untuk menentukan Aguero tampil atau tidak karena semua bergantung pada performa sang pemain dan keputusan pelatih.

Apakah Sergio Aguero bisa mengakhiri "kutukan"-nya dalam aga El Clasico nanti malam.

Jawabannya ada pada laga Barcelona vs Real Madrid yang akan digelar di Stadion Camp Nou, Minggu (24/10/2021) pukul 21.15 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2021/10/24/18200028/barcelona-vs-real-madrid-sergio-aguero-bawa-kutukan-ke-el-clasico

Terkini Lainnya

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke