Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang Kualifikasi Piala Asia U23, Timnas U23 Indonesia Akan Lakoni 2 Partai Uji Coba

Adapun timnas U23 Indonesia akan beruji coba melawan Tajikistan U23 pada 19 Oktober dan 22 Oktober kontra Nepal U23.

Dua partai uji coba tersebut digelar demi memantapkan persiapan skuad Garuda Muda jelang Kualifikasi Piala Asia U23 2022.

"Dua uji coba ini sebagai persiapan menghadapi Australia di Kualifikasi Piala Asia U23 2022. Dengan adanya uji coba, pelatih Shin Tae-yong akan mengetahui perkembangan para pemain," kata Indra Sjafri dikutip dari laman resmi PSSI.

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan terus mengingatkan kepada pemain yang mengikuti TC dan bertanding di Kualifikasi Piala Asia U23 untuk menunjukkan performa terbaik.

Terlebih lagi, ajang ini sangat penting bagi Indonesia demi lolos ke Piala AFC U23 yang rencananya akan digelar di Uzbekistan.

"Saya mendapat laporan perkembangan pemain semakin baik. Fisik dan mental juga terus ditempa oleh pelatih Shin Tae-yong," kata Iriawan.

"Dengan adanya dua laga uji coba ini sangat bagus untuk melihat perkembangan pemain demi hasil terbaik saat melawan Australia nanti."

Dua partai uji coba timnas U23 Indiinesia ini akan berlangsung di Republican Central Stadium Dushanbe, Tajikistan.

Itu merupakan venue stadion serupa yang akan digunakan Indonesia saat melawan Australia pada 27 dan 30 Oktober 2021.

Timnas U23 Indonesia sendiri hanya tergabung dengan Australia di Grup G Kualifikasi Piala AFC U23 2022.

Grup G hanya menyisakan Indonesia dan Australia karena Brunei Darussalam dan China mengundurkan diri.

Pemusatan latihan timnas U23 di Tajikistan berkekuatan 29 orang menyusul Egy Maulana, Syahrian Abimanyu, dan Rachmat Irianto yang telah kembali ke klub masing-masing.

Sementara itu, Saddil Ramdani batal bergabung karena mengalami cedera.

https://bola.kompas.com/read/2021/10/16/20000068/jelang-kualifikasi-piala-asia-u23-timnas-u23-indonesia-akan-lakoni-2-partai-uji

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke