Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Timnas Indonesia Vs Taiwan - Menang 3-0, Skuad Garuda Lolos!

BURIRAM, KOMPAS.com - Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong sukses menumbangkan Taiwan dengan skor cukup telak 3-0.

Duel Indonesia vs Taiwan merupakan laga leg kedua play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 yang dihelat di Chang Arena, Buriram, Thailand, Senin (11/10/2021) malam WIB.

Tiga gol kemenangan timnas Indonesia dicetak oleh Egy Maulana Vikri (26'), Ricky Kambuaya (56'), Witan Sulaeman (90+2').

Kemenangan kali ini membuat timnas Indonesia dipastikan lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia lolos dengan total agregat 5-1 atas Taiwan.

Sebagai informasi, babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 menggunakan sistem grup dan akan diikuti oleh total 24 negara.

Nantinya, 24 negara itu akan disebar ke enam grup melalui drawing. Terdapat 11 tiket putaran final Piala Asia 2023 yang akan diperebutkan di babak ketiga kualifikasi.

Total 11 tiket itu diperuntukkan untuk enam juara grup dan lima runner up terbaik babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Hingga saat ini, sudah ada 13 negara yang dipastikan tampil di putaran final Piala Asia 2023, termasuk salah satunya adalah tuan rumah China.

Adapun Vietnam menjadi satu-satunya negara Asia Tenggara yang sudah mengantongi tiket putaran final Piala Asia 2023 sejauh ini.

Jalannya pertandingan Indonesia Vs Taiwan:

Pada babak pertama, timnas Indonesia tampil sangat mendominasi mengandalkan serangan dari sisi sayap.

Persentase penguasaan bola timnas Indonesia mencapai 74 persen pada babak pertama.

Dominasi tersebut membuat timnas Indonesia berhasil melepaskan total empat tembakan tepat sasaran.

Di sisi lain, Taiwan yang mengandalkan bola mati dan serangan balik hanya mampu melepaskan lima tembakan yang seluruhnya tidak tepat sasaran.

Salah satu dari empat percobaan timnas Indonesia berbuah gol pada menit ke-26.

Gol pembuka timnas Indonesia kali ini berawal dari umpan silang Egy Maulana Vikri dari sisi kiri pertahanan Taiwan.

Umpan Egy Maulana Vikri itu mengarah tepat ke Dedik Setiawan yang berdiri di tengah kotak penalti Taiwan.

Dalam tayangan ulang, Dedik Setiawan terlihat melakukan gerakan menyundul sebelum bola memantul dan masuk ke gawang Taiwan.

Namun, jika dilihat lebih jeli, bola ternyata tidak menyentuh kepala Dedik Setiawan. Gol pembuka Indonesia kali ini pada akhirnya tercatat atas nama Egy Maulana Vikri.

Berlanjut ke babak kedua, Shin Tae-yong langsung melakukan satu perubahan dengan menarik keluar Adam Alis dan memainkan Witan Sulaeman.

Di sisi lain, pelatih Taiwan, Yeh Hsien-Chung masih mempertahankan komposisi pemainnya seperti babak pertama.

Tepat pada menit ke-51, Indonesia mendapatkan peluang emas setelah Dedik Setiawan lolos dari jebakan offside di sisi kanan wilayah pertahanan Taiwan.

Dedik Setiawan yang melakukan akslerasi kemudian langsung mengirim umpan silang ke kotak penalti Taiwan.

Umpan Dedik Setiawan mengarah tepat ke Egy Maulana Vikri yang masuk ke kotak penalti dari lini kedua.

Namun, peluang tersebut tidak berbuah gol setelah tembakan kaki kanan Egy Maulana Vikri masih melebar.

Tepat pada menit ke-56, timnas Indonesia berhasil menggandakan keunggulan berkat gol Ricky Kambuaya.

Gol Ricky Kambuaya berawal dari akselerasi Evan Dimas Darmono di sisi kiri pertahanan Taiwan.

Setelah berhasil menembus sepertiga pertahanan akhir Taiwan, Evan Dimas Darmono langsung mengirim umpan silang ke kotak penalti.

Umpan tersebut mengarah ke Dedik Setiawan yang sudah berdiri di tiang jauh. Namun, umpan Evan Dimas tidak sampai ke kaki Dedik Setiawan setelah dihalau oleh bek Taiwan, Chen Ting-Yang.

Beruntung bagi Indonesia karena bola sapuan Chen Ting-Yang jatuh di kaki Ricky Kambuaya yang tidak terkawal di dalam kotak penalti Taiwan.

Mendapatkan ruang tembak yang lebar, Ricky Kambuaya langsung melepaskan tembakan keras kaki kiri yang meluncur deras masuk ke gawang Taiwan.

Dua menit berselang, Yeh Hsien-Chung melakukan penyegaran di lini depan dengan menarik keluar Lin Ming-Wei dan memainkan Ko Yu-Ting.

Namun, hingga menit ke-70, Taiwan masih kesulitan keluar dari tekanan timnas Indonesia.

Di sisi lain, timnas Indonesia nyaris memperlebar keunggulan pada menit ke-71 andai dua tembakan Dedik Setiawan dari dalam kotak penalti tidak membentur mistar dan ditepis kiper Taiwan, Shin-An.

Pada sepertiga akhir pertandingan, timnas Indonesia terus menggempur pertahanan Taiwan.

Timnas Indonesia tercatat mampu melepaskan tiga tembakan pada 15 menit terakhir waktu normal.

Usaha timnas Indonesia untuk mencetak gol ketiga akhirnya berbuah hasil pada menit ke-90+2 lewat aksi Witan Sulaeman,

Tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 3-0 untuk keunggulan timnas Indonesia bertahan hingga akhir laga.

Hasil Indonesia Vs Taiwan 3-0 (Egy Maulana Vikri 26', Ricky Kambuaya 56', Witan Sulaeman 90+2')

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan:

INDONESIA (4-3-3): 22-Muhammad Riyandi; 14-Asnawi Mangkualam, 11-Victor Igbonefo, 4-Ryuji Utomo, 8-Pratama Arhan; 13-Rachmat Irianto, 15-Ricky Kambuaya (7-Kadek 90+1), 6-Evan Dimas Darmono (17-Abimanyu 74'), 10-Egy Maulana Vikri (20-Ramai Rumkiek 74'), 18-Adam Alis (21-Witan 46'), 12-Dedik Setiawan (9-KH Yudo 90+`')

  • Cadangan: 1-Nadeo, 23-Ernando, 2-Ahmad Agung, 19-Fachrudin, 3-Rizky Ridho, 5-Vava Mario, 7-Kadek, 17-Abimanyu, 9-KH Yudo, Yabes, 20-Ramai, 21-Witan
  • Pelatih: Shin Tae-yong

Taiwan (4-3-3): 1-Shin-An; 2-Hsieh Peng-Long (16-Hsu Heng-Pin 90+1'), 4-Liang Meng-Shin, 5-Cheng Hao, 3-Chen Ting-Yang; 6-Lin Cheng-yi, 8-Emilio Estevez, 12-Wu Yen-Shu (22-Lee Hsiang-Wei 73'); 7-Lin Ming-Wei (19-Ko Yu-Ting 61'), 11-Wu Chun-Ching (10-Hsu Yi 90'), 9-Li Mao (13-Lin Chang-Lun 71')

  • Cadangan: 18-Chiu Yu-Hung, 23-Huang Chiu-Lin, 13-Lin Chang-Lun, 16-Hsu Heng-Pin, 19-Ko Yu-Ting, 22-Lee Hsiang-Wei, 10-Hsu Yi
  • Pelatih: Yeh Hsien-Chung

https://bola.kompas.com/read/2021/10/11/21533628/hasil-timnas-indonesia-vs-taiwan-menang-3-0-skuad-garuda-lolos

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke