Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mode Krisis Juventus: Allegri Tepergok Marah-marah, Ruang Ganti Panas

KOMPAS.com - Juventus seperti resmi memasuki mode krisis. Sang pelatih Massimiliano Allegri tepergok marah-marah. Keributan antarpemain juga terjadi di ruang ganti.

Juventus disebut sedang berada dalam mode krisis setelah kini terperosok ke zona degradasi.

Tim beralias Si Nyonya Besar itu sekarang menghuni peringkat ke-18 Liga Italia 2021-2022.

Juventus asuhan Massimiliano Allegri baru mengoleksi dua angka yang bersumber dari sepasang hasil imbang serta dua kekalahan.

Terakhir kali Juve gagal menang dalam empat pekan pembuka Serie A adalah pada 1961-1962, alias 60 tahun lalu!

Dalam empat pertandingan awal Liga Italia Serie A 2021-2022, Juventus berturut-turut gagal menuai kemenangan saat berjumpa Udinese (2-2), Empoli (0-1), Napoli (1-2), dan AC Milan (1-1).

Start buruk itu membuat Allegri tak lagi bisa bersikap kalem. Sang pelatih tepergok marah-marah dan mengeluarkan kata-kata kasar kala berjalan menuju ruang ganti usai duel kontra AC Milan, Senin (20/9/2021) dini hari WIB.

Kemarahan Allegri itu terekam oleh ponsel seorang fans yang hadir langsung ke Stadion Allianz.

“Sialan, dan mereka mau bermain untuk Juve,” kata Allegri seperti dilaporkan oleh Corriere dello Sport.

Tensi tinggi bukan cuma ditunjukkan oleh Allegri. Situasi ruang ganti Juventus selepas laga melawan AC Milan dikabarkan juga berada dalam titik didih.

Konfrontasi serius diberitakan terjadi antara dua pilar Juventus, yakni kiper Wojciech Szczesny dan Adrien Rabiot.

Szczesny dikabarkan kecewa dengan Rabiot yang dianggapnya lengah dalam situasi sepak pojok yang berujung gol balasan AC Milan.

Rabiot dinilai gagal mengawasi pergerakan Ante Rebic yang akhirnya mampu menyundul masuk bola ke gawang Juventus.

Dalam konferensi pers selepas pertandingan melawan Milan, Allegri juga tampak begitu kecewa dengan penurunan fokus anak asuhnya.

“Sayang sekali, kami hilang konsentrasi, determinasi, dan fokus. Lihat saja sepak pojok yang membuat kami kebobolan, ada rasa berpuas diri,” kata Allegri seperti dilansir dari Football Italia.

https://bola.kompas.com/read/2021/09/21/17400058/mode-krisis-juventus--allegri-tepergok-marah-marah-ruang-ganti-panas

Terkini Lainnya

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke