Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang Tampil di Man United, Ronaldo Dapat Dukungan dari Bale

KOMPAS.com - Bintang Real Madrid, Gareth Bale, turut menantikan debut kedua Cristiano Ronaldo bersama Manchester United.

Terkini, Ronaldo sudah terlihat berlatih di training center Man United yang terletak di Carrington, Selasa (7/9/2021) waktu setempat.

Dalam beberapa foto yang beredar, Ronaldo terlihat juga sudah menemui pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer.

Hal itu membuat Ronaldo diprediksi bisa tampil bersama Man United pada laga melawan Newcastle United akhir pekan ini.

Duel Man United vs Newcastle United merupakan laga pekan keempat Liga Inggris yang akan dihelat di Stadion Old Trafford, Sabtu (11/9/2021) malam WIB.

Beberapa media Inggris melaporkan Man United sudah menyiapkan acara khusus di Stadion Old Trafford untuk memperkenalkan Ronaldo pada laga tersebut.

Menjelang laga Man United vs Newcastle United, Bale turut menyampaikan pendapatnya terkait keputusan Ronaldo pulang ke Kota Manchester.

Bale memprediksi Ronaldo tidak akan menemui kesulitan berarti untuk tetap beprestasi di Man United.

Sebab, Ronaldo sudah pernah membela Man United pada periode 2003-2009.

Sama seperti pecinta sepak bola lainnya, Bale mengaku juga sangat menantikan penampilan Ronaldo dengan seragam Man United musim ini.

"Saya yakin Ronaldo akan tetap berprestasi di Man United. Dia sudah membuktikannya sebelumnya. Ronaldo juga sudah mengetahui karakter Liga Inggris," kata Bale dikutip dari situs Sky Sports.

"Ronaldo sudah melakukan segalanya di sepak bola. Kemampuan mencetak gol Ronaldo tidak ada bandingannya," ujar Bale.

"Saya sangat antusias menantikan aksi Ronaldo di Man United seperti semua orang," ucap kapten timnas Wales itu menambahkan.

Bale dan Ronaldo sebelumnya pernah bermain bersama di Real Madrid periode 2013-2018.

Selama lima tahun bermain bersama, Bale dan Ronaldo berhasil meraih total 14 trofi bergengsi termasuk di antaranya empat gelar juara Liga Champions.

Jejak karier Ronaldo dan Bale terbilang nyaris serupa. Sebab, Bale juga sempat memutuskan pulang ke tim lamanya, yakni Tottenham Hotspur musim lalu.

Bedanya, Bale saat itu berstatus pemain pinjaman dari Real Madrid.

Pada pengabdian keduanya, Bale sukses mencetak 15 gol dan tiga assist dari total 34 pertandingan bersama Tottenham.

Ketika Bale kembali ke Real Madrid, Ronaldo memutuskan untuk meninggalkan Juventus dan pulang ke Man United awal musim ini.

Biaya transfer Ronaldo dari Juventus ke Man United dikabarkan mencapai 15 juta euro atau sekitar Rp 250 miliar.

Juventus melalui situs resminya menyebut biaya transfer tersebut akan dicicil Man United selama periode lima tahun ke depan.

Kedua tim juga telah menyepakati klausul bonus sebesar 8 juta euro yang disesuaikan dengan performa Ronaldo di Man United.

Transfer tersebut membuat penantian fans Man United untuk melihat Ronaldo kembali ke Manchester akhirnya terhenti tahun ini.

Sebelumnya, Ronaldo pernah mengenakan seragam merah khas Man United selama enam musim pada periode 2003-2009.

Pada pengabdian pertamanya di Man United, Ronaldo tercatat sukses mencetak 118 gol dari total 292 pertandingan di semua kompetisi.

CR7, julukan Ronaldo, juga turut membantu Man United meraih sembilan gelar bergengsi termasuk satu trofi Liga Champions dan tiga Liga Inggris.

https://bola.kompas.com/read/2021/09/08/18000038/jelang-tampil-di-man-united-ronaldo-dapat-dukungan-dari-bale

Terkini Lainnya

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke