Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Termasuk Ronaldo, Ini 5 Legenda Man United yang Dikagumi Varane

Setelah melewati serangkaian proses, Raphael Varane akhirnya resmi menjadi pemain Man United pada Sabtu (14/8/2021).

Menurut berbagai sumber di Eropa, Varane ditebus Man United dari Real Madrid dengan nilai 43 juta pound atau sekitar Rp 860 miliar.

Peraih empat kali Liga Champions tersebut menerima kontrak sampai 2025, plus opsi perpanjangan satu tahun.

Kedatangan Varane berpotensi dapat memberikan efek positif tersendiri bagi Setan Merah. Sebab, sang pemain adalah salah satu bek terbaik di dunia.

Meski baru bergabung, bek berusia 28 tahun tersebut mengaku tahu banyak tentang Setan Merah.

Hal ini tak terlepas karena Varane sudah lama memperhatikan Man United.

Terlebih lagi, dia sempat diincar oleh Man United, tepat 10 tahun lalu saat Setan Merah masih dilatih Sir Alex Ferguson.

Setelah transfernya diresmikan, pemain asal Perancis itu berkesempatan melakukan sesi wawancara dengan Man United.

Varane berbincang seputar kepindahannya ke Old Trafford dan sempat mengungkapkan legenda Setan Merah yang dikaguminya.

Sebagai seorang pemain bertahan, Varane mengagumi bek legendaris Setan Merah, yakni Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand.

Selain itu, dia juga kagum dengan David Beckham, Ryan Giggs, hingga Cristiano Ronaldo yang pernah menjadi rekan setimnya di Real Madrid.

"Tentu saja, Vidic dan Ferdinand adalah legenda," kata Varane dikutip dari Manchester Evening News, Senin (16/8/2021).

"Saya ingat pemain seperti Ronaldo, Giggs, dan Beckham juga. Mereka adalah legenda dan saya sangat bangga menjadi bagian dari keluarga ini," ucapnya.

Kedatangan Raphael Varane sendiri juga mendapatkan respons dari Rio Ferdinand.

Pertama, Ferdinand memeluk Varane ketika sang pemain diresmikan langsung di Old Trafford, sebelum laga melawan Leeds United pada pekan perdana Liga Inggris 2021-2022.

Pria berusia 42 tahun juga menulis kata-kata untuk menyambut Varane melalui Instagram pribadinya.

"Selamat datang di Manchester United, Raphael Varane. Selamat, menang, menang, menang," tulis Ferdinand di Instagram.

Postingan Rio Ferdinand itu pun ditanggapi oleh beberapa pemain, salah satunya Cristiano Ronaldo, lewat kolom komentar.

Cristiano Ronaldo menuliskan kata "Grande" yang dalam bahasa Indonesia berarti "luar biasa".

Raphael Varane berpeluang melakoni debutnya untuk Man United saat melawan Southampton pada pekan kedua Liga Inggris, Minggu (22/8/2021).

https://bola.kompas.com/read/2021/08/17/09000008/termasuk-ronaldo-ini-5-legenda-man-united-yang-dikagumi-varane

Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke