Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga 1 Masih Belum Jelas, Persebaya Atur Ritme Latihan

Untuk menjaga efektivitas latihan di masa tunggu, tim berjuluk Bajul Ijo tersebut mengatur ritme latihannya.

Fokus tim saat ini adalah menjaga kondisi tubuh pemain supaya tetap bugar.

Namun, latihan juga tidak terlalu intens karena waktu tunggu masih sekitar satu bulan lebih.

Karena itu, program latihan dikombinasikan antara latihan intensitas rendah dengan program latihan latihan lanjutan secara berkala.

"Target latihan kami masih agak umum karena kompetisi juga masih jauh, masih akhir Agustus," kata pelatih Aji Santoso, Selasa (13/7/2021).

"Jadi, saya lebih maintenance kondisi pemain dan saya lebih banyak latihan game position supaya anak-anak lebih kuat dalam penguasaan bola," katanya.

Persebaya sempat memberikan waktu libur kepada pemain selama empat hari pada pekan lalu.

Setelah rehat yang cukup, kini tim sudah mulai kembali meningkatkan intensitas latihan secara bertahap sejak Senin (12/7/2021) sore.

"Setelah empat hari tidak latihan, latihan masih ringan, mungkin besok ada sedikit keras latihannya supaya anak-anak setelah empat hari tidak latihan kondisinya tidak terlalu drop," tutur pelatih berusia 51 tahun.

"Karena menurut saya libur empat hari itu sudah cukup dan kami akan mulai lagi," katanya.

Sementara itu, soal kondisi pemain pascalibur, Aji Santoso tidak terlalu khawatir.

Sebab, meskipun rehat sekalipun, tim masih diwajibkan untuk bertanggung jawab dengan kondisinya masing-masing.

"Tidak ada masalah, penurunan fisiknya juga tidak drastis, normal-normal saja," ucap Aji.

"Saya yakiin mereka meskipun libur empat hari pasti ada satu atau dua sesi latihan individual traning karena memang sudah saya sampaikan," katanya.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/13/22300038/liga-1-masih-belum-jelas-persebaya-atur-ritme-latihan

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke