Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengorbanan Tiga Pilar Argentina di Final Copa America: Hamstring Messi Sampai Engkel Bengkak Di Maria

KOMPAS.com - Keberhasilan timnas Argentina menjadi juara Copa America 2021, trofi pertama mereka sejak menjuarai turnamen sama pada 1993 tak luput dari pengorbanan beberapa pemain kunci mereka.

Timnas Argentina menjadi juara Copa America 2021 setelah mengalahkan timnas Brasil 1-0 dalam laga panas di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Brasil, pada Minggu (11/7/2021) pagi WIB.

Kemenangan itu pun memerlukan pengorbanan luar biasa dari para pemain Albiceleste.

Pertama dan yang paling terlihat adalah dari Gonzalo Montiel.

Bek kanan tersebut menderita cedera di engkel kanannya sejak menit keempat pertandingan tersebut.

Cedera tersebut membuat darah mengucur dan membasahi kaos kaki sang pemain.

Namun, bek River Plate itu tetap bertarung sengit memperebutkan setiap bola melawan pemain-pemain sekelas Neymar, Richarlison, dan Lucas Paqueta.

Seusai laga yang dimenangkan oleh gol cungkil Angel Di Maria tersebut, pelatih Lionel Scaloni pun mengungkapkan kondisi sang kapten Lionel Messi.

Scaloni mengutarkaan kalau Messi bermain di laga final dengan membawa cedera hamstring sejak partai semifinal melawan Kolombia.

"Jika tahu cara dia bermain di Copa America, Anda akan lebih mencintainya," kata Lionel Scaloni dilansir dari ESPN.

"Anda tidak akan pernah bisa melakukannya tanpa pemain seperti dia, bahkan ketika dia tak sepenuhnya fit seperti di pertandingan ini dan sebelumnya (semifinal)," ujar Scaloni.

Selain Messi dan Montiel, kini publik juga mengetahui kondisi satu lagi pilar Argentina yang ternyata menderita cedera di partai pemuncak.

Ia adalah sang pencetak gol sendiri, Angel Di Maria.

Hal ini diketahui dari unggahan istri sang pemain, Jorgelina, di Instagram Story-nya.

"Selamat siang, sang juara!" tulisnya di unggahan tersebut sebelum melanjutkan dengan kata-kata takjub setelah melihat kondisi engkel suaminya, "Jadi, dia tetap bermain..."

Pengorbanan itu pun terbayarkan.

Berkat satu gol dan aksi impresifnya sepanjang laga final, Di Maria pun menjadi pemain terbaik (man of the match) final Copa America 2021 Argentina vs Brasil.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/13/20400048/pengorbanan-tiga-pilar-argentina-di-final-copa-america-hamstring-messi-sampai

Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke